in

Inilah 5 Negara dengan Pengguna WhatsApp Terbanyak di Dunia

WhatsApp adalah salah satu aplikasi pesan instan terpopuler di dunia

CakapCakapCakap People! Negara mana saja yang masuk dalam lima besar pengguna WhatsApp terbanyak di dunia? WhatsApp adalah salah satu aplikasi pesan instan terpopuler di dunia. Sejak diluncurkan pada tahun 2009, aplikasi ini telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari bagi miliaran pengguna di berbagai belahan dunia.

Pengguna WhatsApp dapat memanfaatkan aplikasi ini untuk berbagai keperluan seperti mengirim pesan teks, panggilan video, hingga saling berbagi lokasi.

Negara dengan Jumlah Pengguna WhatsApp Terbanyak di Dunia 2024

Inilah 5 Negara dengan Pengguna WhatsApp Terbanyak di Dunia
Ilustrasi

Mengutip statista.com, pada tahun 2024, jumlah pengguna WhatsApp telah mencapai lebih dari 2,78 miliar pengguna dari seluruh dunia.

Angka pengguna WhatsApp juga diprediksi akan naik pada tahun 2025 mendatang. Karena basis pengguanannya yang sangat besar, WhatsApp telah merambah dalam kehidupan sehari-sehari setiap orang dan sering digunakan untuk komunikasi pribadi dan bisnis.

Dibandingkan dengan media sosial populer lainnya, WhatsApp menempati posisi ketiga setelah YouTube dan Facebook yang mendahuluinya.

Dari banyaknya jumlah pengguna WhatsApp dari seluruh belahan dunia, negara manakah yang terbanyak? Dilansir dari World Population Review, berikut adalah lima negara pengguna WhatsApp terbanyak di dunia.

1. India

India adalah pasar terbesar WhatsApp, dengan 585,8 juta pengguna. Popularitas WhatsApp di India didorong oleh tingginya adopsi smartphone dan paket data yang terjangkau.

Aplikasi ini digunakan secara luas untuk komunikasi sehari-hari, bisnis, dan bahkan untuk layanan pemerintah.

2. Brazil

Selanjutnya, ada negara Brazil dengan pengguna aktif pada tahun 2024 mencapai 139,3 juta pengguna.

Di Brazil, WhatsApp tidak hanya digunakan untuk komunikasi pribadi tetapi juga sebagai alat penting untuk bisnis kecil dan menengah. Banyak perusahaan menggunakan WhatsApp untuk layanan pelanggan dan pemasaran.

3. Amerika Serikat

Di Amerika Serikat, WhatsApp memiliki 91,3 juta juta pengguna. Meskipun tidak sepopuler aplikasi pesan lainnya seperti iMessage atau Facebook Messenger, WhatsApp tetap menjadi pilihan utama bagi banyak komunitas imigran dan bisnis yang membutuhkan komunikasi internasional yang mudah dan murah.

4. Indonesia

Indonesia adalah salah satu pasar terbesar WhatsApp di Asia Tenggara dengan 86,9 juta pengguna aktif.

WhatsApp digunakan secara luas untuk komunikasi pribadi dan bisnis. Popularitasnya juga didukung oleh berbagai fitur seperti panggilan suara dan video gratis, yang sangat berguna di negara dengan wilayah yang luas dan beragam.

5. Meksiko

Cakap People! Meksiko memiliki 69,7 juta pengguna WhatsApp. Aplikasi ini sangat populer di kalangan masyarakat umum dan bisnis.

WhatsApp digunakan untuk berbagai keperluan, mulai dari komunikasi sehari-hari hingga koordinasi bisnis dan layanan pelanggan.

SUMBER ARTIKEL

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Selain Segar, Ini 5 Manfaat Air Kelapa Muda untuk Kesehatan

Selain Segar, Ini 5 Manfaat Air Kelapa Muda untuk Kesehatan

7 Makanan Indonesia yang Masuk dalam Daftar Sup Terbaik di Dunia versi Taste Atlas

7 Makanan Indonesia yang Masuk dalam Daftar Sup Terbaik di Dunia versi Taste Atlas