in ,

Inilah 20 Negara yang Merayakan Hari Kemerdekaan di Bulan Agustus, Termasuk Indonesia

Salah satu negara itu adalah Singapura

CakapCakapCakap People! Terdapat 20 negara yang merayakan Hari Kemerdekaan di bulan Agustus, termasuk Indonesia.

Seperti diketahui, makna kemerdekaan adalah kebebasan dalam segala bidang seperti politik, ekonomi, peradilan, militer, budaya. Apalagi, sebuah bangsa yang mempertaruhkan kematian untuk kemerdekaannya, menghibur dengan melakukan setiap pengorbanan dalam merebut kemerdekaannya.

Begitupun beberapa negara yang juga merayakan Hari Kemerdekaan pada bulan Agustus ini. Untuk memperingati Hari Kemerdekaan, setiap negara memiliki perayaan unik yang mencerminkan budaya dan sejarah mereka.

Inilah 20 Negara yang Merayakan Hari Kemerdekaan di Bulan Agustus, Termasuk Indonesia
Ilustrasi bendera merah putih Indonesia

Berikut daftar 19 negara yang merayakan Hari Kemerdekaan di bulan Agustus selain Indonesia yang dikutip laman Okezone dari Ministry for Foreign Affairs of Finland, Kamis 3 Agustus 2023:

1. 1 Agustus 1960 = Hari Kemerdekaan Benin

2. 1 Agustus 1291 = Yayasan Konfederasi Swiss

3. 6 Agustus 1825 = Hari Kemerdekaan Bolivia

4. 6 Agustus 1992 = Hari Kemerdekaan Jamaika

5. 7 Agustus 1960 = Hari Kemerdekaan Pantai Gading

6. 9 Agustus 1965 = Hari Kemerdekaan Singapura

7. 10 Agustus 1809 = Proklamasi Kemerdekaan Ekuador

8. 15 Agustus Kongo 1960 = (Republik Kongo) HUT Kemerdekaan

9. 15 Agustus 1947 = Hari Kemerdekaan India

10. 17 Agustus 1945 = Proklamasi Kemerdekaan Indonesia

11. 17 Agustus 1960 = Proklamasi Kemerdekaan Gabon

12. 19 Agustus 1919 = Hari Kemerdekaan Afghanistan

13. 20 Agustus = Hari Santo Stefanus Hungaria

14. 24 Agustus 1992 = Hari Kemerdekaan Ukraina

15. 25 Agustus 1825 = Proklamasi Kemerdekaan Uruguay

16. 27 Agustus 1991 = Hari Kemerdekaan Moldova

17. 31 Agustus 1957 = Hari Kemerdekaan Malaysia

18. 31 Agustus 1962 = Hari Kemerdekaan Trinidad dan Tobago

19. 31 Agustus 1991 = Hari Kemerdekaan Kyrgyzst

Selain daftar 19 negara di atas, Korea Selatan juga merayakan Hari Kemerdekaan mereka setiap 15 Agustus. Hari Kemerdekaan Korea Selatan hanya terpaut dua hari dengan Indonesia. Korea Selatan mendeklarasikan Kemerdekaan pada 15 Agustus 1945, sedangkan Indonesia pada 17 Agustus 1945.

Jadi, sejauh ini ada 20 negara yang merayakan Hari Kemerdekaanya di bulan Agustus!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sampo dengan 6 Kandungan Ini Bisa Bikin Rambut Rontok, Hindari!

Sampo dengan 6 Kandungan Ini Bisa Bikin Rambut Rontok, Hindari!

Hasil PSM Vs Persik di Liga 1: Juku Eja Kalah 1-2

Hasil PSM Makassar Vs Persik di Liga 1: Juku Eja Kalah 1-2