CakapCakap – Cakap People! Memakai baju dengan warna yang tepat bisa menjadi solusi lain agar menjaga suhu tubuh tetap normal pada cuaca panas. Hal ini dapat terjadi karena terdapat beberapa warna yang lebih menyerap banyak cahaya dibanding dengan warna lainnya. Lantas, warna apa yang paling banyak dan paling sedikit menyerap panas?
Dilansir dari Medical Daily, secara umum baju berwarna lebih gelap akan membuat suhu tubuh lebih panas dalam menghadapi cuaca panas. Alasannya, warna pakaian yang gelap akan menyerap lebih banyak cahaya dan memungkinkannya mengambil lebih banyak panas dari matahari serta panas dari tubuh.
Sedangkan pakaian berwarna putih akan menjaga suhu tubuh untuk tetap berada di suhu normal dalam cuaca panas walau tidak sama mekanismenya seperti pakaian gelap. Ini karena pakaian berwarna terang, apalagi putih, akan memantulkan sinar matahari kembali ke kulit sehingga tidak membuat tubuh lebih dingin.
Dikutip dari Sciencing, faktanya, semakin mendekati gelap sebuah warna, semakin banyak panas yang diserapnya dari sumber cahaya. Warna yang dikenal sebagai penyerap panas paling baik adalah hitam. Warna ini menyerap semua cahaya pada spektrum visual dan menciptakan kekosongan cahaya.
Maka dari itu, berlari melintasi aspal dengan kaki telanjang bisa terasa jauh lebih panas daripada berjalan melintasi beton berwarna terang. Alasannya adalah warna yang lebih gelap menyerap lebih banyak panjang gelombang energi cahaya yang berbeda. Sedangkan objek berwarna putih atau terang memantulkan cahaya dari sebagian besar panjang gelombang.
Mengutip laman Arabia Weather, di sisi lain warna putih memantulkan paling banyak gelombang cahaya sehingga tubuh akan merasakan lebih sedikit panas matahari. Warna-warna cerah dianggap memantulkan panas karena tingkat cahaya visual akan tersusun dari banyak panjang gelombang berwarna berbeda yang menghasilkan cahaya putih saat digabungkan.
Karena itu, warna terang seperti kuning pastel atau merah muda dianggap memantulkan panas karena sebagian besar panjang gelombang panas dipantulkan kembali ke mata. Karena sebagian besar cahaya dipantulkan, maka sedikit panas yang diserap.