in ,

Ini loh Tips Atasi Lapar Berlebih Saat Hamil!

Pilih makanan yang kaya akan kandungan serat

CakapCakap – Ketika dalam kondisi hamil, maka porsi makan seorang ibu umumnya akan bertambah. Bahkan kala bangun di pagi hari dan hendak tidur di malam hari, maka tak jarang rasa lapar akan membayangi. Ini tentu saja merupakan hal yang wajar Cakap People. Mengingat saat ini ada dua nyawa yang perlu diberikan asupan nutrisi dari makanan.

Kendati demikian, ibu hamil tetap harus mengatasi rasa lapar yang cukup berlebihan tersebut. sebab jika tak dikendalikan dengan baik, maka bisa berdampak pada kesehatan ibu maupun bayinya. Nah, jika kamu juga mengalami kelaparan berlebih saat hamil maka sebaiknya lakukan beberapa tips berikut ini.

1. Hindari minuman bergula

Lebih baik perbanyak minum air putih via Bulenttiras.com

Kamu lebih disarankan untuk minum air putih. Sehingga bisa membatu menjaga perut agar senantiasa kenyang. Selain itu, air putih juga baik untuk mencegah dehidrasi. Kamu sebaiknya menghindari jenis minuman yang mengandung pemanis buatan maupun bergula. Guna mendapatkan asupan gula maka sebaiknya konsumsi makanan tinggi serat dan dapatkan asupan gula dari buah-buahan. Mencukupi kebutuhan serat bisa membantu mencegah sembelit loh! Selain itu, jenis makanan yang tinggi serat juga bisa membantu kamu untuk mencegah rasa lapar yang berlebih. Apabila hasrat ngemil muncul di malah hari maka sebaiknya pilih jenis makanan yang gampang dicerna.

2. Istirahat yang cukup

Waktu istirahat yang cukup sangat dibutuhkan via Review.bukalapak.com

Rasa lapar sampai bisa mengganggu waktu tidur kamu? Maka sebaiknya konsumsi jenis makanan yang tinggi akan kandungan triptofan yang dapat menjadikan tidur lebih nyenyak. Jenis makanan tersebut seperti kacang almond, pisang, oatmeal, hingga roti gandum. Tetapi sebelum menyantap jenis makanan tinggi triptofan akan lebih baik jika kamu konsultasi terlebih dahulu ke dokter.

3. Makan buah kering pada pagi hari

Konsumsi kurma di pagi hari via Blog.sayurbox.com

Tak ada salahnya jika di pagi hari kamu mengonsumsi camilan berupa buah kering. Selain buah kering, kurma juga cukup disarankan. Sebab bisa membantu mengurangi sensasi rasa mual serta mencegah lapar yang berlebihan. Tak hanya menu itu saja, kamu juga bisa mengonsumsi salad maupun sup. Selain itu, jenis makanan yang rendah lemak jenuh dan gula juga bisa kamu konsumsi guna mengatasi sensasi lapar yang berlebih.

Nah, sudah paham bukan Cakap People bagaimana cara mengatasi sensasi lapar berlebih saat hamil? Namun apabila berat badan tak kunjung naik di trimester pertama atau berat badan mengalami penurunan akibat morning sickness, maka tubuh akan terasa gampang lapar. Jika terjadi kondisi tersebut selama hamil sebaiknya pantau berat badan secara rutin dan jangan segan memeriksakan diri ke dokter.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ini Dia Segudang Manfaat Rahasia Buah Jeruk yang Jarang Diketahui Orang!

Jalan-jalan ke Sumedang? Ini Dia Wisata yang Ditawarkan