CakapCakap – Drama Korea merupakan salah satu tontonan epic yang banyak diincar oleh berbagai kalangan. Baik anak muda hingga orang dewasa agaknya sangat menyukai tayangan yang satu ini. Cakap People pun bisa menjumpai drama dengan aneka genre loh! Nah, menyambut bulan yang baru maka drama Korea yang ditayangkan pun juga mengusung judul-judul yang masih segar.
Kamu bisa memilih beberapa tema untuk ditonton, ada yang bertemakan misteri hingga romantis. Tentunya alur cerita yang disuguhkan pun juga akan makin menarik. Kira-kira apa saja judul drama Korea yang tayang bulan Juli? Coba simak daftarnya di bawah ini yuk!
1. Was It Love
Tayang pada 8 Juli di JTBC dan Netflix membuat drama bertema romantis ini makin memikat penonton. Tokoh dalam drama ini ialah Song Ji Ho yang berperan menjadi No Ae Jung. Ia seorang ibu tunggal yang mencari nafkah dengan bekerja di perusahaan film sebagai serang produser. Ae Jung tak mempunyai kekasih selama kurang lebih 14 tahun, namun tiba-tiba ada 4 orang pria muncul di sisinya dengan pekerjaan yang bervariasi. Kira-kira siapa yang akan dia pilih?
2. Memorials
Drama berjudul Into The Ring atau Memorials ini sudah tayang per tanggal 1 Juli 2020 lalu. Kisah yang diceritakan dalam drama ini ialah tentang seorang bernama Koo Se Ra yang diperankan oleh si cantik Nana, ia berasal dari keluarga yang miskin namun punya sifat ceria. Dirinya pun mencukupi kebutuhan sehari-hari dengan bekerja paruh waktu. Ia kemudian mengalami sebuah insiden yang membuatnya bertemu dengan Seo Gong Myung yang diperankan dengan manis oleh Park Sung Hoon.
3. Men Are Men
Diceritakan Seo Hyun Joo yang diperankan oleh sosok Hwang Jung Eum memilih untuk hidup melajang. Ia bekerja sebagai tim perencanaan perusahaan webtoon. Tetapi tiba-tiba hadir dua pria, yakni Park Do Gyeom dan Hwang Ji Woo yang mengungkapkan perasaan cinta padanya. Akankah Hyun Joo memilih salah satu di antara mereka?
4. Graceful Friends
Suka dengan drama Korea yang ber-genre misteri? Maka kamu bisa menonton Graceful Friends yang akan tayang pada 10 Juli 2020 nanti di JTBC. Drama ini berkisah tentang sekelompok pasangan dengan usia 40 tahunan yang tinggal di kota kecil. Awalnya mereka hidup dengan damai di kota tersebut, namun pada suatu saat ada tragedi pembunuhan yang berantai di lingkungan tempat mereka hidup. Pastinya ceritanya akan mendebarkan ya!
Nah, itu dia beberapa drama Korea terbaru di bulan Juli yang bisa Cakap People jadikan sebuah tontonan yang epic. Semoga kamu suka ya!