in ,

Ini Dia Penyebab Mobil Bisa Terbakar yang Perlu Kamu Waspadai!

Waspada, ada beberapa hal yang menjadi penyebab mobil bisa mengalami kebakaran, loh!

CakapCakap Cakap People, kejadian mobil terbakar di jalan, tentu kamu sudah pernah mendengarnya, bukan? Meski jarang terjadi, namun sebaiknya kamu harus terus waspada, apalagi jika kamu merupakan salah seorang pengguna mobil yang aktif.

Agar mobil kamu aman dan bisa digunakan sebagaimana mestinya di jalan, ada baiknya ketahui dulu ragam penyebab mobil bisa terbakar. Dan berikut ini ada beberapa penyebab mobil terbakar, yang wajib kamu tahu.

Parkir Mobil di Dekat Sumber Api

Gambar oleh Hermann Kollinger dari Pixabay

Mobil bisa saja terbakar jika kamu memarkirkannya di dekat sumber api. Bisa saja bara api yang berasal dari sisa pembakaran terbang dan mengenai area mobil yang sensitif seperti halnya di bagian kabel kelistrikan.

Inilah kenapa penting buatmu agar menjauhkan mobil dari sumber api agar tidak menyulut terjadinya hal yang tidak kamu inginkan.

Menyimpan Barang yang Mudah Terbakar

Gambar oleh Free-Photos dari Pixabay

Hal selanjutnya yang penting untuk diwaspadai adalah menyimpan produk yang mudah terbakar di dalam mobil. Beberapa barang yang dimaksud antara lain adalah parfum cair, tinner, korek api yang disimpan di bagian kabin mobil.

Beberapa bahan yang disebutkan di atas memiliki kandungan yang berupa bahan aktif dan jika diletakkan di ruang tertutup bersuhu tinggi maka bisa meningkatkan potensi munculnya api. Hal inilah yang memicu terjadinya kebakaran.

Penyimpanan barang yang mudah terbakar di kap mesin juga sebaiknya kamu hindari. Sebagai contoh adalah kain bekas mencuci mobil yang lupa diambil. Kain kering bisa saja terbakar ketika terkena sumber panas. Ada baiknya untuk melakukan pengecekan saat kamu mencuci mobilmu.

Modifikasi pada Sistem Kelistrikan

Gambar oleh Davgood Kirshot dari Pixabay

Sistem kelistrikan yang dimodifikasi secara sembarangan juga bisa menyebabkan terjadinya konsleting. Salah satu jenis modifikasi yang dimaksud adalah mengubah lampu utama dengan lampu aftermarket yang tidak sesuai dengan standar pabrikan.

Ingin mobil kesayangan tetap awet dan terhindar dari hal yang tidak diinginkan? Ada baiknya jika Cakap People, lebih peka dan perhatian terhadap ragam hal yang bisa menyebabkan mobil kamu mengalami kebakaran atau bahkan jenis gangguan yang lain.

One Comment

Leave a Reply

One Ping

  1. Pingback:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Malaysia: Pasien COVID-19 Akan Dipulangkan Meski Dinyatakan Kembali Positif Setelah 14 hari

Presiden Filipina: Sekolah Tidak Akan Dibuka Sampai Vaksin COVID-19 Ditemukan