in ,

Ini Dia 3 Jenis Makanan yang Ampuh Menangkal Radikal Bebas Masuk ke Tubuh, Sudah Tahu?

Radikal bebas bisa menyebabkan aneka penyakit kronis yang berujung pada kematian

CakapCakap – Tahukah Cakap People apa itu zat radikal bebas? Ia merupakan molekul yang dapat merusak sel tubuh kamu. Biasanya radikal bebas termasuk proses alami dalam tubuh. Tetapi ia juga dapat diakibatkan dari faktor lain yang berada di luar tubuh. Misalnya saja paparan asap rokok hingga konsumsi makanan yang kurang bergizi.

Perlu kamu ketahui jika radikal bebas termasuk zat yang berbahaya untuk tubuh. Diyakini zat tersebut bisa merusak sel penting yang ada dalam tubuh, kemudian memicu penyakit kronis hingga menyebabkan kematian. Oleh karena itu, kamu harus konsumsi jenis makanan bergizi untuk mencegah radikal bebas masuk dalam tubuh. Berikut beberapa makanan sehat tersebut!

1. Jenis makanan sumber vitamin E

Cocok untuk camilan via Masakapahariini.com

Jenis makanan yang tinggi vitamin E ialah biji-bijian, minyak zaitun, alpukat, hingga kacang-kacangan. Tak hanya ampuh cegah radikal bebas, makanan tersebut juga bisa menyembuhkan luka, menjadikan sistem kerja saraf lebih lancar hingga jaga hormon agar tetap seimbang. Kamu bisa memanfaatkan menu-menu tersebut untuk camilan sehat.

2. Kaya kandungan beta karoten

Baik bagi kesehatan via Dapurracikannusantara.blogspot.com

Pernah mendengar nama kandungan beta karoten? Ia merupakan sejenis kandungan yang terdapat dalam buah dan sayur. Di mana dapat menjadikan pigmen sayur dan buah berwarna kuning serta oranye. Makanan yang punya kandungan tersebut memiliki antioksidan yang bantu lawan radikal bebas dalam tubuh. Jenis makanan tinggi beta karoten yang paling umum ditemui ialah melon, ubi, wortel hingga bayam. Lewat makanan tersebut kamU bisa menjaga kesehatan otak, kulit dan paru-paru loh!

3. Makanan tinggi vitamin C

Menguatkan daya tahan tubuh via Wanita22.com

Vitamin C merupakan salah satu nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh. Sebab ia bisa membantu tingkatkan sistem daya tahan tubuh. Kamu bisa konsumsi aneka buah yang kaya vitamin C, seperti leci, jeruk, kiwi, lemon hingga jambu biji. Kandungan vitamin C tersebut bisa bantu tingkatkan proses produksi sel daya tahan tubuh hingga melakukan regenerasi sel tubuh yang rusak akibat terkena radikal bebas. Tak hanya itu, konsumsi makanan tinggi vitamin C juga berkhasiat untuk cerahkan kulit, cegah flu hingga membuat sistem pencernaan lancar.

Itu dia beberapa makanan yang bisa Cakap People konsumsi untuk melawan radikal bebas dalam tubuh agar senantiasa sehat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

4 Artis Ini Rela Akhiri Hubungan karena Beda Agama, Siapa Mereka?

Dikenal Perfeksionis, Ini 3 Karier yang Cocok untuk Si Virgo!