CakapCakap – Cakap People! Indonesia menyampaikan belasungkawa atas gempa mematikan di Afghanistan yang telah menewaskan lebih dari 1.000 orang.
“Pemerintah dan masyarakat Indonesia menyampaikan kesedihan yang mendalam atas gempa bumi berkekuatan 5,9 SR yang mengguncang dua provinsi di Afghanistan pada 22 Juni 2022,” tulis Kementerian Luar Negeri Indonesia pada Kamis.
Indonesia juga bersimpati atas banyaknya korban jiwa dan keluarga yang terdampak gempa di Afghanistan.
“Belasungkawa dan simpati kami yang terdalam kepada para korban tragedi dan keluarga serta teman-teman mereka yang terkasih,” terang kementerian.
Korban tewas akibat gempa hari Selasa di Afghanistan telah meningkat menjadi 1.150.
Setidaknya 1.600 orang terluka dalam gempa berkekuatan 6,1 yang mengguncang timur Afghanistan, terang Abdul Wahid Rayan, pejabat senior Taliban dan direktur jenderal Kantor Berita Bakhtar yang dikelola negara, kepada Anadolu Agency pada Kamis.
Sekitar 1.800 rumah hancur, tambahnya.
Petugas penyelamat terus membersihkan puing-puing untuk menyelamatkan korban terluka dan mengevakuasi jasad.
Sementara itu, Sekretaris Jenderal/Sekjen PBB Antonio Guterres pada Rabu, 22 Juni 2022 mengatakan dirinya merasa “sedih” atas gempa mematikan pada Selasa, 21 Juni 2022 di Afghanistan timur dan dia menyampaikan solidaritas dengan negara itu.
“Saya sedih mendengar korban jiwa yang tragis akibat gempa yang melanda Afghanistan dini hari ini waktu setempat di dekat kota Khost,” kata Guterres dalam sebuah pernyataan.