CakapCakap – Memiliki berat badan yang ideal menjadi impian setiap orang, terutama wanita dan juga termasuk Cakap People pastinya. Makanya, tidak heran jika banyak orang yang berusaha untuk menurunkan berat badan dengan berbagai upaya, termasuk olahraga. Tapi, pada beberapa orang, yang terjadi malah berat badan tetap naik meski sudah rajin berolahraga. Memang ada beberapa yang bisa membuat rutinitas berolahraga jadi tak ada manfaatnya dalam menurunkan berat badan.
Terlalu banyak mengonsumsi kalori, maka kemungkinan berat badan akan tetap naik meskipun rutin berolahraga, karena kalori tetap akan menumpuk di dalam tubuh, seperti yang dilansir oleh laman CNNIndonesia.com. Pastikan asupan kalori setiap hari sesuai dengan kebutuhan tubuh. Jika masih kesulitan, bisa menggunakan jurnal atau aplikasi di ponsel untuk mempermudah mengontrol jumlah kalori yang dikonsumsi. Bahkan, menu sehat seperti sayuran hijau sekalipun bisa mengandung kalori.
Selain itu, rutinitas olahraga yang tidak dibarengi dengan pola makan yang benar, juga malah dapat tetap menaikkan berat badan. Misalnya, kebiasaan mengonsumsi cemilan, akan membuat olahraga jadi sia-sia, karena beragam camilan mengandung jumlah kalori, lemak, dan gula yang tidak sedikit. Selain itu, memenuhi kebutuhan cairan di dalam tubuh juga sangat penting. Tubuh yang terhidrasi dengan baik dapat menjaga metabolisme dan membantu proses pembakaran lemak di dalam tubuh.
Pilihan jenis olahraga juga bisa menentukan kesuksesan olahraga. Jangan hanya melakukan olahraga kardio, karena olahraga beban juga perlu dilakukan untuk membakar lemak secara lebih efisien. Tak hanya itu saja, olahraga beban juga bermanfaat untuk meningkatkan massa otot dan metabolisme tubuh, serta melatih kekuatan dan menjaga kesehatan mental. Selain itu, tetap menjaga aktvitas setelah berolahraga, karena aktivitas fisik dalam kegiatan sehari-hari adalah cara paling tepat untuk membakar kalori hingga mencapai 200 kalori per hari hanya dengan aktivitas sederhana tersebut.
Tak hanya itu saja, perlu diketahui juga bahwa jika baru saja mulai berolahraga, maka kenaikan berat badan adalah hal yang sangat mungkin terjadi. Untuk itu, perlu menerapkan kebiasaan berolahraga secara bertahap dan teratur agar tubuh dapat menyesuaikan diri dengan perubahan yang terjadi. Selain itu, pembakaran lemak yang terjadi saat berolahraga akan menstimulasi pertumbuhan otot, yang bisa menambah berat badan. Begitu Cakap People!