in ,

Habib Rizieq Akhirnya Mau Pulang Setelah 3,5 Tahun Menginap di Negeri Orang

Habib Rizieq dijadwalkan sampai Indonesia pada pukul 09.00 WIB

CakapCakap – Cakap People, Imam Besar Fron Pembela Islam atau FPI, Muhammad Rizieq Shihab, akan kembali ke Indonesia. Panglima Laskar Pembela Islam (LPI) Maman Suryadi, kepulangan Imam Besar yang akrab disapa Habib Rizieq ini akan didampingi oleh tim FPI.

“Ada tim kita 19 orang. Kita belum ada info dari tim sana, mungkin sudah naik pesawat, sudah dimatikan teleponnya,” kata Maman pada Senin kemarin.

Hal senada juga disampaikan oleh salah satu Tim Kuasa Hukum FPI, Azis Yanuar.

Rizieq Shihab dijadwalkan sampai ke Indonesia pukul 09.00 WIB. Foto via inews.id

“Betul sudah di pesawat alhamdulillah. Alhamdulillah nggak (ada kendala),” kata Azis saat dihubungi terpisah.

Dilansir dari Detik, Habib Rizieq dijadwalakan pulang ke Indonesia 19.30 waktu setempat atau 23.30 WIB. Pesawat yang ditumpangi oleh Rizieq menggunakan maskapai Saudia dengan nomor penerbangan SV816.

Pesawat akan lepas landas dari Bandar Udara Internasional King Abdul Aziz Jeddah. Menilik dari situs Flightradar24, pesawat Saudia SV816 take off pukul 19.40 waktu Jeddah atau 23.40 WIB.

Pesawat akan mendarat di Bandaa International Soekarno-Hatta, Cengkareng pada Selasa (10/11) pagi pukul 09.00 WIB.

Habib Rizieq pulang ke Indonesia setelah 3,5 tahun di Arab Saudi. Foto via fajar.co.id

“Insyaallah saya dan keluarga, Insyaallah hari Senin tanggal 9 November 2020 jam 19.30 waktu Saudi, akan terbang dari bandara kota Jeddah dengan pesawat Saudia,” ungkap Rizieq di akun YouTube Front TV, Rabu (4/11) lalu.

Bagaimana perkembangan kasus Habib Rizieq?

Kombes Yusri Yunus mengatakan ada beberapa laporan polisi terhadap Rizieq. Laporan tersebut sudah di-SP3 artinya sudah dihentikan penyelidikannya. Namun Yusri tidak merinci kasus mana saja yang sudah dilabeli SP3.

Salah satu kasus Habib Rizieq yang paling menyedot perhatian publik adalah kasus dugaan chat mesum dengan wanita bernama bersama Firza Husein. Kasus tersebut diselidiki Polda Metro Jaya pada 2018.

Beberapa kasus yang berhubungan dengan Habib Rizieq sudah dihentikan penyidikannya. Foto via inews.id

Tetapi kasus itu kemudian distop penyidikannya (SP3) oleh Polri. Kadiv Humas Polri saat itu, Brigjen Mohammad Iqbal, membenarkan bahwa penyidikan atas kasus chat mesum sudah dihentikan.

Habib Rizieq akhirnya mau pulang ke Indonesia setelah menetap di Arab Saudi sejak April 2017 silam. Habib Rizieq telah tinggal di Tanah Suci selama kurang lebih 3,5 tahun lamanya. Sebelum akhirnya kembali ke Indonesia, beberapa kali sang Habib ini dikabarkan pulang namun tidak pernah terbukti.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mantap Jiwa, Ini Dia 4 Makanan Khas Kalimantan yang Bakal Bikin Ketagihan!

Begini 4 Cara Mudah Menjaga Kesehatan Jantung, Jangan Diabaikan!