in ,

Facebook Membatalkan Rencana Memisahkan Dua Feed Timeline

Buat kamu yang sedang menunggu fitur baru dari Facebook, yaitu menghadirkan dua feed, kamu harus menelan pil kekecewaan karena Facebook akan membatalkan rencana tersebut. Facebook menyebutkan bahwa banyak penggunanya yang tidak setuju apabila ada dua newsfeed secara terpisah.

Bulan Oktober 2017 lalu, Facebook merilis trial “Explore Feed” di enam negara dan memisahkan konten teman dan keluarga pada postingan beranda. Sama seperti Snapchat yang mendesain ulang aplikasinya dan berakhir mendapatkan banyak feedback negatif. Saat ini, Facebook dikabarkan sudah menghapus kolom terpisah tersebut.

Dalam surveinya, Adam Mosseri, Kepala Berita Facebook menulis dalam sebuah postingan blog mengatakan bahwa banyak orang yang tidak merasa puas dengan desain newsfeed yang terpisah. Dengan dua newsfeed yang terpisah, justru tidak benar-benar membantu pengguna untuk terhubung ke lebih dekat dengan teman dan keluarga. Bahkan, banyak pengguna yang memberikan respon bahwa justru dengan feed yang terpisah membuat mereka sulis mengakses informasi penting.

Mosseri juga menulis,”Saat ini kami terus mencova fitur baru, merubah desain agar Facebook berjalan lebih baik untuk seluruh pengguna.”

Ketika Facebook mengumumkan mengenai rencananya memisahkan newsfeed, beberapa pihak khawatir bahwa akan ada penurunan engagement karena pengguna harus meminta akses tersebut secara aktif. Rencana itu akhirnya terealisasikan, Facebook mulai lebih banyak menampilkan  pos dari keluarga, teman, dan anggota dari grup. Facebook memberikan sedikit akses kepada konten bisnis, brand, dan juga organisasi.

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Cara Melatih Otakmu Agar Menjadi Multitasker Handal

4 Restoran Di Jakarta Yang Asik Buat Ngajak Anak-Anak