in ,

Erwin Suyanto, Musisi Berbakat Makassar yang Lahirkan Karya Baru di Tengah Pandemi!

Single ‘Sumpahku’ Erwin Suyanto, persembahan cinta dari musisi timur Indonesia

CakapCakap – Bukan rahasia lagi jika musik merupakan jantung kehidupan bagi mayoritas orang. Tanpa kehadiran musik, maka dunia tampak senyap. Benar begitu Cakap People? Melalui musik, kita bisa mengekspresikan suasana hati. Mulai dari marah, kesal, kecewa, sedih hingga perasaan bahagia.

Di masa pandemi seperti ini, musik masih terus terngiang lantaran para musisi seolah tiada hentinya untuk berkarya. Sehingga dengan kata lain, musik bisa dijadikan sebagai pemersatu bangsa. Sebab walau sedang dalam masa-masa sulit, karya-karya baru dari anak bangsa tetap bersinar untuk menghibur masyarakat di luar sana.

Erwin Suyanto saat ditemui awak media. Foto: dok. Gerilya Management

Perkembangan musik di kota Makassar tidak bisa diragukan lagi.  Bahkan banyak bakat muda bermunculan dengan mengusung konsep musik yang berbeda-beda. Salah satunya adalah sosok Erwin Suyanto yang merupakan salah satu musisi berbakat yang dilahirkan kota Anging Mamiri.

Kiprahnya mulai mewarnai papan musik Tanah Air.  Ia pun telah meluncurkan single terbarunya pada Rabu, 9 September 2020 bertempat di FING SPACE, LaKopi Hertasning. Single terbaru tersebut berjudul ‘Sumpahku’.

Seperti yang telah disampaikan oleh Erwin Suyanto, single tersebut dirilis sebagai bukti nyata hidupnya daya kreatif anak muda Makassar.

Launching single Sumpahku, Erwin Suyanto. Foto : dok. Tribun Timur

“Saya hanya ingin memberi sumbangsi h kepada seluruh pecinta musik tanah air khususnya kota Makassar. Semoga kehadiran lagu ini bisa menjadi momentum lahirnya karya baru teman-teman di Makassar,“ ujar Erwin dalam launching single terbarunya.

Imam Wahyudi, selaku Music Arranger lagu Sumpahku yang ikut andil dalam penggarapan single terbaru Erwin menjelaskan jika ‘Sumpahku’ memberi energi baru bagi pelaku musik di mana pun dia berada.

All team production di balik layar single Sumpahku. Foto: dok. Gerilya Management

“Apalagi jiwa dari lagu sumpahku ini betul-betul membawa kita berada dalam ruang cinta dan kesungguhan,“ tambah Imam di acara launching single tersebut.

‘Sumpahku’ kini jadi satu lagi karya anak bangsa yang lahir dari timur Indonesia sebagai stimulan lahirnya semangat baru untuk terus berkarya. Kali ini persembahan cinta dari timur.

Afdhalul Khair selaku Managing Director CakapCakap.com memberikan ucapan congratulation atas single Sumpahku Erwin Suyanto. Foto: capture instagram erwinsuyanto.official

 

Hadirnya karya ini, CakapCakap pun turut terlibat dan ambil bagian sebagai salah satu sponsor. Pada H-2 momen launching ini, Managing Director CakapCakap.com, Afdhalul Khair juga ikut menyampaikan ucapan congratulation atas launching New Single ‘Sumpahku’ Erwin Suyanto. Hal ini terposting di Instagram @erwinsuyanto.official.

Karya anak bangsa dari Makassar ini memang patut diacungi jempol ya, Cakap People. Jangan lupa juga untuk mendengarkan single bertajuk ‘Sumpahku’ ini, ya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Pasangan David dan Victoria Beckham Dikabarkan Terinfeksi Virus COVID-19, Khawatir Jadi Superspreader

Jakarta Bakal Kehabisan Tempat Tidur Rumah Sakit Pada Desember Jika Kasus COVID-19 Terus Meningkat