CakapCakap – Cakap People! Penyanyi asal Inggris, Adele, telah mengabarkan kepada para penggemarnya bahwa dia cukup lama menderita sciatica. Kondisi yang juga disebut skiatika itu adalah rasa nyeri yang menjalar di sepanjang jalur saraf skiatika, dari punggung bawah hingga ke kaki.
Pada pertunjukannya di Las Vegas, AS malam tahun baru silam, Adele berjalan tertatih-tatih di atas panggung. “Saya harus berjalan pelan akhir-akhir ini, karena saya mengidap linu panggul yang sangat parah,” ujar pelantun lagu “Someone Like You” yang berusia 34 tahun itu.
Linu panggul atau sciatica bisa disebabkan oleh cedera atau iritasi pada saraf sciatic. Menurut The National Institute for Health and Care Excellence, sekitar 40 persen warga Inggris mengalami kondisi tersebut beberapa kali dalam hidup.
Kondisi yang terkadang melemahkan ini bisa membaik dengan sendirinya dalam waktu empat hingga enam pekan. Akan tetapi, manakala gejala semakin memburuk, penderitanya disarankan untuk segera memeriksakan diri ke dokter.
Sciatica dapat memengaruhi area mana saja di sepanjang saraf sciatic, yang meliputi bagian punggung bawah hingga ke kaki. Menurut Layanan Kesehatan Nasional Inggris (NHS), terdapat empat gejala yang harus diwaspadai.
Gejala itu adalah sensasi nyeri seperti ditusuk atau terbakar, kesemutan, mati rasa, dan area tertentu terasa lemah. Pasien mungkin akan mengalami rasa sakit yang lebih parah saat bergerak, bersin, atau batuk.
Nyeri pada punggung pun lebih mendominasi dibanding nyeri di pantat, tungkai, atau kaki. Untuk membantu meringankan rasa sakit dan mempercepat pemulihan, ada beberapa hal yang dapat dicoba sendiri di rumah.
Sebisa mungkin, lanjutkan aktivitas normal seperti biasa. Bisa juga dengan melakoni olahraga ringan.
Menempelkan kompres hangat di area yang nyeri dan minum obat penghilang rasa sakit juga bisa membantu. Cara lain, letakkan bantal kecil di antara lutut saat tidur miring, atau beberapa bantal di bawah lutut saat berbaring telentang, dikutip dari laman The Sun, Jumat, 6 Januari 2023.