CakapCakap – Kendaraan yang saling berpapasan dengan sangat dekat kemungkinan akan mengalami gesekan jika salah satu mengalami oleng. Apalagi dengan jarak yang terlalu dekat, akan sangat bahaya. Hal ini juga yang dialami oleh Bumi dan Asteroid Raksasa yang beberapa waktu terakhir mengalami kejadian bersinggungan di jarak yang sangat dekat.
Ya, Cakap People! Asteroid raksasa yang dijuluki sebagai BC3 oleh NASA ini, baru saja bersinggungan dengan Bumi. Asteroid tersebut mengalami penyempitan orbit lintasan, dan kali ini berada pada jarak 4,3 juta mil atau setara dengan 4,67 juta kilometer dari Bumi. Jarak ini tentunya adalah jaraknya yang paling dekat selama ini.
Berdasarkan pantauan dari Bumi, Asteroid BC3 terlihat begitu dekat dengan Bumi pada pukul 00.59 WIB (17.59 waktu Greenwich), pada hari Jumat 1 Februari 2019 lalu. Dengan perkiraan kecepatan yang sedang dilajukan oleh Asteroid ini yakni 13,22 kilometer per detik, maka jika benar-benar terjadi gesekan langsung dan tabrakan, akan menghasilkan ledakan yang dahsyat di Bumi. Tetapi NASA mengatakan bahwa kejadian ini tidak perlu dikhawatirkan, karena lintasan yang dekat tersebut bersingggungan dengan gaya gravitasi yang kuat antara Bumi, Bulan, dan Matahari. Sehingga dampaknya, Asteroid tersebut hanya akan mengapung dan tidak akan jatuh bebas.
Meski NASA sudah mengatakan hal tersebut aman, tapi tetap harus ada perhitungan dan estimasi. NASA menyebutkan bahwa selama ini sudah ada sedikitnya 3 obyek yang melintas di dekat bumi dengan jarak yang sangat dekat tersebut. Ilmu antariksa menyebutnya dengan nama Obyek Dekat Bumi atau NEO.
Ilmuwan NASA Jet Propulsion Laboratory (JPL) dalam konferensinya di Pasadena California, mengatakan fakta menarik mengenai ukuran Asteroid BC3 ini. Asteroid BC3 ini disebutkan memiliki ukuran sekitar 8 kali lebih panjang dan lebih besar di bandingkan bus tingkat London, bus yang cukup besar ukurannya di dunia. Sehingga, mereka mengatakan bahwa BC3 adalah benda antariksa yang berukuran raksasa yang pernah mendekat bumi.
Jika Cakap People membaca berbagai macam ilmu tentang antariksa, sebenarnya ada banyak sekali obyek yang melayang di dekat orbit Bumi. Apakah itu ancaman? Sebenarnya mereka sudah memiliki orbit masing-masing, tetapi karena gravitasi dan kekuatan diluar angkasa, mereka bisa saja terlempar menumbuk obyek lain, termasuk Planet Bumi.
This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!
One Comment
Leave a ReplyOne Ping
Pingback:Inilah Penampakan Mesin Bor Raksasa China di Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) – CakapCakap