CakapCakap – Jeruk merupakan salah satu buah yang memiliki biji. Kendati demikian banyak orang yang memilih jeruk sebagai buah favorit. Apa Cakap People salah satu penyuka buah yang indetik dengan warna cerah ini? Umumnya orang akan membuang bagian bijinya ketika mengonsumsi jeruk.
Padahal biji buah jeruk memiliki manfaat yang sangat baik bagi kesehatan maupun kecantikan. Ingin tahu apa saja manfaat dari biji jeruk? Kamu bisa menemukan jawabannya di ulasan berikut ini loh!
1. Menambah energi
Ingin meningkatkan energi tubuh? Maka kamu bisa mengonsumsi biji buah jeruk. Sebab ia dipercaya mampu menjadikan asupan energi tubuh meningkat. Hal ini dikarenakan adanya kandungan asam palmitat, linoleat serta oleat di biji jeruk. Di mana ketiga kandungan tersebut memungkinkan simpanan energi jadi lebih lama berada dalam sel tubuh kamu.
2. Kaya akan antioksidan
Mungkin belum banyak orang yang tahu jika biji jeruk ternyata menyimpan asupan antioksidan yang berlimpah. Bahkan ia dapat menjadikan tubuh seorang jadi terhidrasi dan segar kembali. Saat kamu mengonsumsi antioksidan di waktu pagi maka bisa membantu meningkatkan metabolisme tubuh serta energi pun akan terpenuhi. Jika kamu tak selera menelan biji buah jeruk mentah-mentah, maka bisa mengolahnya menjadi jus segar beserta daging jeruk. Hindari untuk menambahkan gula ya. Mungkin rasanya akan agak pahit saat bijinya ikut terlibat, namun sensasi segarnya bisa sangat terasa.
3. Membantu menjaga rambut
Kamu bisa menggunakan minyak esensial yang berasal dari biji jeruk. Di mana ia bisa dipakai sebagai kondisioner rambut. Terdapat kandungan bio-flavonoid serta vitamin C yang dapat menjadikan sirkulasi darah menuju kulit kepala lebih meningkat. Sehingga rambut kamu akan jadi lebih sehat. Tak hanya itu, kandungan asam folat di biji jeruk pun juga dapat membantu supaya rambut cepat tumbuh. Tak percaya? Kamu bisa mencobanya sendiri!
Nah, itu dia beberapa manfaat biji jeruk yang bisa Cakap People dapatkan. Kamu bisa mendapatkan aneka manfaat di atas apabila mengonsumsi biji buah jeruk secara rutin. Mungkin rasanya akan sedikit pahit, namun bayangkan saja manfaatnya ya.