CakapCakap – Jika mendengar kata komedo maka apa hal pertama kali yang muncul dalam pikiran kamu Cakap People? Komedo merupakan salah satu masalah yang sangat menyebalkan. Sebab ia bisa memicu penampilan jadi kurang maksimal dan terkikisnya rasa percaya diri. Masalah wajah berupa komedo ini tak berbeda jauh dengan jerawat. Sebab ia bisa berkembang lantaran adanya sumbatan di dalam pori-pori.
Perbedaan berada pada letaknya, di mana komedo terletak di permukaan sementara jerawat letaknya lebih dalam lagi. Selain itu, komedo merupakan sel kulit mati, kumpulan minyak serta kotoran yang berpadu lalu tersumbat di pori wajah. Jika kamu merasa terganggu dengan masalah komedo, maka bisa mencoba memakai bahan-bahan alami berikut untuk mengatasinya!
1. Ampas kopi
Kamu salah satu pencinta kopi? Maka jangan terburu-buru membuang ampasnya usai diseduh. Sebab ampas kopi memiliki manfaat yang baik bagi kecantikan wajah. Kamu bisa mengolahnya menjadi scrub alami yang bisa mengangkat komedo. Kandungan kafein di dalam kopi pun terbilang baik bagi peremajaan kulit. Kamu bisa mengusapkan ampas kopi di bagian hidung, lalu gosok secara perlahan sampai masuk ke dalam pori-porsi dan mengangkat komedo. Kemudian bilas memakai air hingga bersih.
2. Putih telur
Agaknya kamu tak akan asing lagi dengan bahan alami yang satu ini! Putih telur memang biasa digunakan untuk perawatan kecantikan. Ia dipercaya bisa menjadikan kulit lebih halus dan menghambat datangnya penuaan. Putih telut juga bisa mengangkat sel kulit mati serta lemak yang merupakan penyebab dari komedo. Bahan makanan berikut dapat kamu olah jadi masker oles, jika sudah diratakan di wajah tunggu selama 15 menit kemudian bilas sampai bersih.
3. Gula pasir
Kamu bisa memanfaatkan gula pasir sebagai scrub yang alami guna menghilangkan masalah komedo. Hal ini karena gula memiliki tekstur berbutir, sehingga bisa memberikan efek scrub yang sempurna. Bahkan ia dapat mengangkat sel kulit yang sudah mati. Kandungan glukosa dalam gula juga berkhasiat untuk melembutkan kulit. Kamu bisa menggunakan gula sebagai scrub alami dengan cara melarutkannya pada setetes air atau minyak zaitun maupun madu. Kemudian aplikasikan di bagian hidung dan biarkan sampai 10 menit, lalu bilas.
Cakap People bisa menemukan bahan-bahan alami di atas dengan cara yang mudah. Sebab bahan-bahan tersebut merupakan yang biasa ada di dapur. Kamu pun tak perlu khawatir akan terkena efek samping akibat penggunaan bahan-bahan kimia jika memanfaatkan bahan alami di atas.