in ,

Cuma Ada di Makassar, Ring Muay Thai Terapung

Kamu yang warga Makassar patut berbangga, nih, gaes. Mungkin luput dari perhatian kamu, beberapa waktu lalu di Makassar, tepatnya di ajang Makassar International Eight Festival & Forum (F8) 2017 di Anjungan Pantai Losari, diadain kejuaraan Muay Thai Championship 2017 Presiden Cup III. Bukan hanya event-nya aja yang menarik, bro, tapi dimana kejuaraan ini diselenggarakan.

Ring muay thai terapung Makassar via jurnalsulsel.com

Beda banget dengan pertandingan Muay Thai konvensional, para jawara Muay Thai dari 5 (lima) negara kudu adu kekuatan di atas ring terapung. Padahal, biasanya, sih, kejuaraan serupa bertempat di stadion atau arena olah raga biasa. Tapi, cuma Kota Makassar yang berani tampil beda dan berinovasi dengan mengadakan perhelatan semacam ini di atas ring yang mengambang di lautan. So, bisa dipastikan para kontestan dari Indonesia, Thailand, Malaysia, Irak dan Afghanistan ini mendapatkan pengalaman unik bertarung di tengah goncangan.

Hal ini tergolong unik. Walikota Makassar sendiri, yakni Moh. Ramdhan Pomanto, menyatakan bahwa penyelenggaraan semacam ini bukan sekedar mencari sensasi. Yang lebih utama adalah memancing minat warga Kota Makassar untuk mencintai olah raga. Dan, dengan adanya penyelenggaraan kejuaraan dengan cara di luar pakem ini diharapkan kehidupan berolah raga di Makassar dapat lebih maju lagi.

Acara Muay Thai Championship ini sendiri dilaksanakan sebagai bagian dari Makassar International Eight Festival & Forum 2017 yang digelar mulai 6 September hingga 10 September 2017 lalu. Acara ini sendiri merupakan buah kolaborasi antara Pemerintah Kota Makassar dengan para seniman lokal mulai dari sineas, fotografer hingga penulis. Saking besarnya perhelatan yang ada, banyak perwakilan negara asing yang menghadirinya. Tak tanggung-tanggung, ada sekitar 226 booth terpasang selama acara ini berlangsung.

Sedikit banyak acara ini menunjukkan kalau kota kamu sudah siap banget menuju kota dunia, gaes. Tahu, nggak, sih, yang bikin pertandingan Muay Thai di ring terapung ini lebih istimewa lagi? Sebenarnya, gaes, Muay Thai Championship 2017 Presiden Cup III tersebut merupakan bagian dari ASEAN Muay Thai Championship Road to SEA Games 2017, lho. Hal ini sendiri sudah disiapkan Desember tahun 2016 lalu, dan diresmikan oleh Ketua Umum Pengurus Besar Muay Thai Indonesia (PBMI) Sudirman. Nah, dengan adanya Muay Thai Championship 2017 Presiden Cup III, terlihat jelas, kan, komitmen PBMI dan juga Pemkot Makassar terhadap dunia olah raga tanah air? Jarang banget, lho, ada pejabat yang bisa memenuhi janjinya belakangan ini, gaes!****

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Dangke, Mozarella Dari Enrekang

Lebih Akrab dengan Sutera Soppeng