CakapCakap – Pasar ponsel cerdas dunia terus diramaikan oleh produk-produk anyar yang dirilis dari pabrikan-pabrikan teknologi raksasa dunia. Cakap People pecinta teknologi, terutama smartphone alias ponsel cerdas tentu selalu mengikuti perkembangan produk-produk terbaru tersebut. Nah, kali ini ada ponsel flagship dari Vivo yang dikabarkan akan segera meluncur pada bulan September 2019. Smartphone tersebut adalah Vivo Nex 3 yang direncanakan akan hadir untuk mengisi kelas premium.
Kabar soal rencana kehadiran Vivo Nex 3 itu terungkap setelah baru-baru ini Vivo membagikan video teaser ponsel tersebut, seperti yang dilaporkan oleh laman Suara.com. Dalam durasi singkat, sekilas terlihat bentuk penampilan dari Vivo Nex 3 yang ternyata akan mengusung tiga kamera belakang. Tampilan layar ponsel itu sendiri tampak mengadopsi desain yang mereka sebut dengan waterfall design, di mana tepi layar sangat melengkung dan memiliki rasio screen-to-body hampir 100 persen.
Pada bagian belakang ponsel, terdapat logo Nex di bagian bawah dan mekanisme kamera melingkar di bagian atas yang dibuat menyerupai desain jam tangan. Kabarnya, salah satu kamera belakangnya tersebut akan mendukung resolusi 64 MP. Beralih ke kamera selfie, Vivo Nex 3 disebut-sebut akan menggunakan mekanisme kamera pop-up atau model yang bisa naik turun untuk memaksimalkan luas layar. Dalam modul kamera depan itu akan dua lensa yang belum diketahui besaran resolusinya.
Sementara untuk dapur pacu, spesifikasi Vivo Nex 3 digadang-gadang akan ditenagai oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 855 Plus dengan modem Snapdragon X50 yang bisa menjalankan jaringan 5G. Selain itu, teknologi terbaru juga akan menyambangi fitur pengisian baterai cepat dengan daya 120 Watt. Adapun kapasitas baterai yang akan dibawa oleh ponsel ini sendiri mancapai 6.400 mAh.
Jika rumor tersebut benar, maka Vivo Nex 3 akan menjadi smartphone pertama Vivo yang sudah mendukung 120W SuperFlash Charge, demikian perusahaan itu menamakan teknologi tersebut, seperti yang dijelaskan dalam laman Inet.Detik.com. Sebelumnya Vivo juga sempat memamerkan teknologi ini, di mana hanya butuh 13 menit untuk mengisi penuh baterai berkapasitas 4.000 mAh. Cakap People pun pasti sudah tidak sabar lagi menunggu kehadiran smartphone Vivo Nex 3 ini!
One Comment
Leave a ReplyOne Ping
Pingback:Smartphone Baru Vivo Z1X RAM 8GB Meluncur, Harga Rp 4 Jutaan Saja! - CakapCakap