in ,

Bukan Hanya Makanan dan Busana, RS Syariah Juga Sudah Ada!

CakapCakap – Segala hal yang berbau syariah belakangan ini sudah mulai banyak jadi pilihan warga. Cakap People pun mungkin juga pernah lebih memilih produk dengan embel-embel syariah karena alasan tertentu. Kebutuhan akan produk-produk syariah itu saat ini memang sudah mulai berubah, dari sebelumnya hanya bersifat keinginan secara sukarela, saat ini menjadi seperti kewajiban karena ada nilai tertentu. Menariknya, produk syariah pun kini bukan hanya lagi soal makanan dan busana.

Saat ini produk dan layanan syariah di Indonesia semakin berkembang, termasuk layanan rumah sakit syariah. Via ibadah.id

Salah satu yang juga sedang berkembang adalah layanan rumah sakit syariah. Dilansir oleh laman Republika.co.id, kebutuhan akan layanan rumah sakit syariah, termasuk pula produk obat-obatan, terutama bagi umat Islam di Indonesia, muncul karena prinsipnya dianggap lebih ketat satu tingkat daripada sekadar prinsip-prinsip kebersihan. Konsumen memang ingin mendapatkan nilai tambah dari layanan syariah tersebut, terutama karena adanya jaminan dari penerapan prinsip syariah itu.

Ketua Dewan Pengawas Syariah KH Ma’ruf Amin sendiri mengakui bahwa produk ataupun layanan syariah juga identik dengan prinsip halal, yang saat ini ruang lingkupnya sudah semakin luas, bukan lagi hanya sekadar makanan dan busana saja. Peningkatan jumlah peminatnya ini menjadi semangat baru bagi setiap pihak yang selama ini memperjuangkan model bisnis halal atau syariah. “Sehingga, kita bisa benar-benar menjadikan halal sebagai gaya hidup, halal is my life,” ucap KH Ma’ruf pula.

Rumah Sakit Sultan Agung Semarang menjadi rumah sakit syariah pertama di Indonesia. Via islamic-center.or.id

Sejauh ini, sudah ada sekitar 12 rumah sakit syariah di Indonesia. RS Sultan Agung Semarang menjadi rumah sakit syariah pertama di Indonesia, dilansir laman Republika.co.id, dan diikuti RS Nur Hidayah Yogyakarta. Kemudian, pada bulan April 2018 lalu, ada 10 rumah sakit lainnya di Indonesia yang juga mendapatkan sertifikat syariah, yakni RS PKU Muhammadiyah Wonosobo, RS Amal Sehat Wonogiri, RS PKU Muhammadiyah Jogyakarta, RS PDHI Jogyakarta, RS Haji Jakarta, RS Sari Asih Ciledug, RS Arrahmah Tangerang, RS Islam Jakarta, RS Islam Malang dan RS Islam Muhammadiyah Lamongan.

Semua rumah sakit syariah itu berhimpun dalam Majelis Upaya Kesehatan Islam Seluruh Indonesia (MUKISI). Ditargetkan, setidaknya akan ada 30 rumah sakit yang mendapatkan sertifikat syariah pada 2018 ini. Mungkin rumah sakit syariah ini bisa juga jadi pilihan Cakap People!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Bukan Pakai Cotton Bud, Begini Cara Bersihkan Telinga yang Benar!

Hati-Hati! Perilaku di Media Sosial Bisa Tentukan Masa Depan Bangsa