CakapCakap – Selama ini orang hanya mengenal lari sprint sebagai salah satu cabang olahraga dalam perlombaan atletik di berbagai ajang olahraga. Jenis lari ini sendiri termasuk lari cepat yang memang membutuhkan tenaga dan energi yang berlebih, serta diharuskan menjalani latihan yang tepat dan rutin untuk bisa menjalaninya. Makanya, seperti Cakap People ketahui, tidak sembarang orang bisa melakukan lari sprint, apalagi jika ingin sampai mengikuti sebuah ajang perlombaan lari dan atletik.
Meski lari sprint tidak terlalu populer sebagai salah satu jenis olahraga bagi masyarakat umum, tapi ternyata manfaatnya juga sangat banyak bagi tubuh, seperti dimuat dalam laman KlikDokter.com. Lari sprint pun dinilai memiliki manfaat kesehatan yang lebih baik jika dibandingkan dengan jenis lari lainnya. Menurut dr Rio Aditya, latihan ini merupakan jenis kegiatan yang dapat memompa jantung dengan cepat, sehingga lari sprint pun telah menjadi bagian dari latihan kardio yang sangat menarik.
Lari sprint juga bisa dijadikan pilihan jika menginginkan tubuh sehat dan langsing dalam waktu cepat. Pasalnya, jenis lari ini merupakan olahraga dengan intensitas tinggi, sehingga membutuhkan energi yang lebih besar. Oleh karena itu, pembakaran lemak yang terjadi saat melakukannya pun akan lebih cepat dan lebih banyak. Melakukan lari sprint selama 2,5 menit saja sudah mampu untuk membakar sekitar 200 kalori. Dilihat dari angka penurunan kalori, lari sprint memang dapat membakar lemak dan membantu menurunkan berat badan lebih efektif, jika dibandingkan dengan gerakan jogging.
Selain untuk membakar lemak dengan efektik, masih ada banyak manfaat lain dari latihan lari sprint. Menurut laman Manfaat.co.id, dengan melakukan lari sprint dapat membantu peningkatan hormon pertumbuhan yang dilakukan oleh kelenjar hipofisis dalam tubuh secara sementara, sehingga bisa pula membantu mengoptimalkan pertumbuhan tulang lebih baik. Lari sprint pun juga menjadi salah satu cara terbaik yang bisa dilakukan untuk membantu membuat tulang jadi kuat dan tidak stres.
Lari sprint juga sangat direkomendasikan jika ingin membentuk otot, karena dapat membuat massa otot menjadi lebih ideal. Selain itu, jika ingin meningkatkan kecepatan gerak, latihan lari sprint pun wajib dilakukan, di mana bisa berlari cepat namun tetap fokus. Selamat mencoba ya, Cakap People!