CakapCakap – Cakap People! Untuk kamu yang sudah dinyatakan lolos administrasi, bersiaplan untuk mengikuti ujian tertulis seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), yang tak lama lagi akan segera digelar.
Pemerintah sudah memastikan bahwa jadwal ujian bagi calon aparatur sipil negara (ASN) atau pegawai negeri sipil (PNS) dilaksanakan sesuai jadwal yang disiapkan.
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo mengatakan bahwa pihaknya telah menerima soal ujian ASN yang disiapkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Selanjutnya pelaksanaan ujian tertulis diselenggarakan oleh masing-masing kementerian, lembaga maupun pemerintah daerah.
“[Tanggal ujiannya] 27 Januari sampai Februari [2020],” kata Tjahjo di Kantor Wakil Presiden Jakarta, Selasa, 14 Januari 2020, dikutip BISNIS.com.
Dalam pelaksanaan ujian calon ASN pada tahun ini, Kementerian PANRB mencatat terdapat 4,6 juta pelamar. Setelah dilakukan seleksi administrasi, terdapat 3,8 juta pelamar yang akan melaksanakan ujian tertulis.
Menteri PANRB mengatakan bahwa dari hampir 4 juta pelamar yang dinyatakan lolos administrasi tersebut, pemerintah nantinya hanya bisa menerima sebanyak 150.000 orang.