in

Berlatar Wisata Bantimurung, Film Badik Titipan Ayah Siap Mengedukasi

Seiring dengan berjalannya waktu, industri film kian maju dan mulai tercipta genre-genre film yang sangat menarik untuk ditonton. Hal tersebut tentu akan menumbuhkan antusiasme dari masyarakat, sebab genre film seolah tak akan pernah habis untuk ditonton. Seperti film yang akan segera hadir berikut ini.

Film ini berjudul ‘Badik Titipan Ayah’, yang kabarnya akan ditayangkan secara serentak di bioskop-bioskop Nasional pada Agustus mendatang. Menurut kabar yang berkembang, film tersebut menghabiskan biaya kurang lebih 4,5 Milyar lho! Wah, jika ditinjau dari anggaran yang keluar pasti film berikut membuat kamu penasaran bukan?

scene film Badik Titipan Ayah via enggarlestari.wordpress.com

Film yang satu ini merupakan garapan dari sutradara senior, yakni Dedi Setiadi yang sangat terkenal di tahun 80’an. Latar belakang yang diusung pada film ini ialah masyarakat Bugis-Makassar yang mana bercerita tentang perjuangan untuk mempertahankan harga diri milik keluarga. Masyarakat Bugis memiliki tiga ujung (tello cappa’) ketika sedang menghadapi suatu masalah, meliputi ujung lidah, ujung kemaluan serta ujung Badik.

Masing-masing ujung memiliki makna yang berbeda lho! Di mana ujung lidah berarti jika ada masalah maka sebaiknya diselesaikan dengan jalan musyawarah. Sementara ujung kemaluan artinya apabila terlibat suatu konflik dan tak dapat diselesaikan dengan upaya musyawarah maka dapat dengan jalan mengawinkan kedua belah keluarga yang bermasalah. Apabila upaya pertama dan kedua sudah usai ditempuh namun tak menghasilkan solusi atau tak dapat menyelesaikan masalah, maka solusi yang terakhir ialah ujung badik.

artis ternama tanah air banyak main peran di film Badik Titipan Ayah via daengbattala.com

Film ini pun akan menjelaskan apa makna yang sebenarnya tentang ujung badik, sehingga dapat menjadi sarana yang mengedukasi masyarakat. Film ini diperankan beberapa tokoh besar, di antaranya Aspar Paturusi, Widyawati, Tika Bravani, hingga Reza Rahardian.

Awal cerita dimulai ketika Karaeng Tiro yang diperankan oleh Aspar Paturusi dan keluarganya dilanda oleh masalah, suatu ketika anak gadisnya yang diperankan oleh Tika Bravani kawin lari dengan kekasih, sebab pernikahannya tak direstui oleh keluarganya lantaran ada konflik di masa lalu antara kedua belah keluarga. Karaeng Tiro pun marah sehingga menyuruh anak laki-lakinya yang diperankan oleh Reza Rahardian untuk mencari adik dan kekasihnya agar dibunuh menggunakan badik warisan.

Cerita di film ini cukup menarik dan berlatar cantik, sebab memilih tempat pengambilan gambar di kawasan wisata Bantimurung. Bagi kamu yang tertarik dan penasaran dengan jalan cerita beserta pesan moril yang ada di dalamnya, maka jangan lupa untuk menyaksikannya ya!

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Keterbatasan Fisik Tak Menghalangi Niat Pemuda Makassar Ini Ikut Seleksi Anggota KPU

Siap-Siap Kehilangan Bayanganmu Di Tanggal 21 Maret Nanti