CakapCakap – Putus cinta merupakan hal yang wajar terjadi Cakap People. Kendati demikian, orang cenderung menyalahkan diri mereka sendiri saat harus kehilangan sosok yang pernah mereka cintai. Bahkan saat baru putus cinta, dunia terasa runtuh dan tidak ada tempat untuk bernaung. Banyak orang yang jadi kurang nafsu makan, tidak bisa tidur hingga memilih untuk berdiam diri di kamar.
Itu merupakan fase yang wajar untuk menyembuhkan luka hati pasca putus cinta. Namun tidak perlu khawatir, sebab masa-masa tersebut akan segera berlalu. Nah, berikut beberapa tanda yang muncul jika kehidupan kamu akan segera membaik pasca putus cinta!
1. Memaafkan yang sudah melukai
Saat awal putus cinta, mungkin kamu akan merasa kesal, dendam, benci hingga tersakiti pada ia yang membuatmu terluka. Namun dengan masa-masa yang berlalu, rasa tersebut akan pudar dan yang ada hanya tinggal sensasi nyaman serta damai. Apabila hal tersebut terjadi, maka dirimu pun sudah memaafkan ia yang membuat kamu terluka. Alhasil kini kaki dan hati sudah sama-sama ringan untuk menyambut hari di masa mendatang. Kamu pun tidak perlu lagi terbebani dengan emosi yang negatif.
2. Sudah bisa beraktivitas dengan bahagia
Ketika mata mulai terbuka di pagi hari yang ada hanya senyuman selamat datang. Bukannya tangisan akibat teringat oleh masa lalu. Di waktu yang selang terkadang luka akan sedikit teringat, namun kamu tak akan lagi jatuh ke lubang yang sama. Dirimu pun akan lebih fokus dalam menjalani rutinitas harian.
3. Tidak menyalahkan diri lagi
Hal yang wajar jika kamu menyalahkan dirimu sendiri saat baru putus cinta. Sebab hati belum bisa menerima realita yang ada. Namun seiring dengan sembuhnya luka, kamu akan bisa menerima hikmah yang ada. Sehingga secara tidak langsung kamu akan berhenti untuk menyalahkan diri sendiri dan menerima keputusan yang sudah dirimu ambil. Ini artinya kamu sudah memaafkan dirimu sendiri atas apa yang terjadi di masa lalu.
Apabila Cakap People mulai merasakan tanda-tanda di atas maka artinya kamu akan segera ‘mentas’ dari fase putus cinta. Inilah saat yang tepat untuk menyambut kehidupan baru dengan lebih bergairah.