in ,

Berbiaya 200 Juta Dolar AS, Debut Film Tenet Kembali Ditunda Akibat Pandemi

Tenet dijadwalkan untuk diputar di bioskop pada 12 Agustus 2020 mendatang.

CakapCakapCakap People! Film baru besutan sutradara Christopher Nolan, Tenet, kembali mengalami penundaan rilis. Kali ini penundaan terjadi hingga pertengahan Agustus 2020 karena pandemi virus corona.

Dilansir dari laman Aceshowbiz, Minggu, 28 Juni 2020, film dari produksi studio Warner Bros itu dijadwalkan untuk diputar di bioskop pada 12 Agustus 2020 mendatang. Padahal sebelumnya jadwal rilis film itu sudah ditunda pada 31 Juli.

https://www.instagram.com/p/CBtrOMnHzh6/?igshid=1ot7ekef7w61u

Menurut sebuah pernyataan, juru bicara Warner Bros memilih untuk mendebut film itu pada minggu pertengahan untuk memungkinkan penonton menemukan film dalam waktu mereka sendiri.

“Dan kami berencana untuk bermain lebih lama, selama periode bermain yang panjang jauh melampaui  normal, untuk mengembangkan strategi rilis yang sangat berbeda namun berhasil,” kata mereka.

Mereka juga mengatakan studio tidak memperlakukan film berbiaya senilai 200 juta dollar AS itu sebagai rilis film lokal. Mereka pun berkomitmen untuk membawa Tenet ke audiensi di bioskop ketika sudah diberikan lampu hijau.

https://www.instagram.com/p/CBlp4dRHudt/?igshid=1gtqitdin8w0u

Tenet berkisah tentang seorang agen rahasia yang bertugas mencegah perang dunia lain. Seperti kebanyakan film sutradara lainnya, detail plot sengaja dibuat tersembunyi. 

Film Tenet ini dibintangi oleh Robert Pattinson dan John David Washington. Selain itu, Elizabeth Debicki, Aaron Taylor-Johnson dan Kenneth Branagh melengkapi para pemeran film ini.

Tenet berkisah tentang seorang agen rahasia yang bertugas mencegah perang dunia lain. Seperti kebanyakan film sutradara lainnya, detail plot sengaja dibuat tersembunyi. Film ini dibintangi oleh Robert Pattinson dan John David Washington. [Foto via Aceshowbiz]

Menurut Variety, pihak studio Warner Bros juga menunda peluncuran kembali film laris sci-fi besutan Nolan yang rilis pada 2010 lalu, Inception hingga 31 Juli mendatang. Peluncuran kembali film ini ditujukan sebagai peringatan ke 10 tahun rilisnya film fenomenal itu.

Selain itu, Warner Bros juga menunda rilis film Wonder Woman 1984; dari rencana 14 Agustus bergeser menjadi 2 Oktober 2020. Ini menandai perubahan jadwal kedua kalinya untuk sekuel superhero, yang disutradarai oleh Patty Jenkins dan dibintangi oleh Gal Gadot. Film ini awalnya akan memulai rilis musim panas pada tanggal 5 Juni, tetapi ditunda hingga Agustus setelah bioskop mulai ditutup karena pandemi coronavirus.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Apple Resmi Luncurkan iOS 14, Ini Dia Deretan Fitur Barunya

Karena Pandemi COVID-19, Gajah Thailand Kurang Makan