in ,

Begini Cara Buat Jamu Empon-empon untuk Menangkal Virus Corona!

Jamu empon-empon dipercaya bisa menangkal virus corona, ia hanya sebagai pencegah bukan obat atau vaksin untuk menyembuhkan

CakapCakap – Agaknya makin hari semakin meningkat saja masyarakat yang terjangkit virus corona di Indonesia. Tentu ini menjadi kecemasan tersendiri bagi kita selaku warga negara. Bahkan permintaan hand sanitizer serta masker kian hari makin membludak. Tak hanya itu, empon-empon pun mulai laku keras di pasaran. Apa Cakap People salah satu yang memburu bahan-bahan tersebut?

Empon-empon merupakan rimpang yang dipakai sebagai ramuan tradisional. Mulai dari adas, jahe, temulawak, kencur, lengkuas hingga kunyit. Aneka empon-empon tersebut dipercaya bisa menangkal virus corona yang saat ini sedang mewabah. Ia dianggap bisa meningkatkan sistem daya tahan tubuh loh! Apa kamu ingin mencoba membuat jamu empon-empon sendiri? Maka simak cara pembuatan berikut ini ya!

Cara buat yang mudah

Tumbuk kunyit sampai halus via Klikdokter.com

Mengolah empon-empon menjadi jamu memiliki cara yang mudah. Kamu hanya perlu menumbuk empon-empon yang diminati. Mulai dari kunyit, jahe, temulawak, lengkuas, adas hingga kencur. Pilih salah satu dari bahan tersebut, kemudian tumbuk sampai halus dan seduh dengan air panas. Apabila sudah diseduh, maka kamu bisa mengambil cairan empon-empon lalu menyaring bagian ampasnya. Sajikan dalam kondisi hangat. Kamu dapat mengonsumsi jamu empon-empon tersebut secara langsung atau dengan ditambahkan gula.

Pemilihan gula

Bisa diseduh dalam kondisi hangat via Shopback.co.id

Lantas, gula apa yang bisa dimasukkan ke dalam jamu empon-empon? Kamu bisa menggunakan jenis gula yang sesuai selera. Bisa memakai gula merah, gula pasir maupun gula batu. Tak sulit bukan? Selain itu, kamu juga dapat mengonsumsi jamu tersebut sesering mungkin. Misalnya saja siang hari, pagi maupun malam hari. Kendati demikian, yang perlu kamu ingat ialah jika jamu empon-empon ini bertugas untuk menangkal saja. Bukan merupakan vaksin maupun obat khusus untuk menyembuhkan virus corona.

Nah, itulah cara membuat jamu empon-empon yang dapat Cakap People praktekkan di rumah. Tidak sulit bukan? Mengonsumsi jamu empon-empon merupakan salah satu langkah yang bisa kamu lakukan guna menangkal virus corona yang saat ini sedang mewabah. Agaknya kita memang harus melindungi diri dari wabah tersebut ya. Mengingat virus tersebut sangat mudah menyebar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Virus Corona: Italia Resmi Diisolasi, China Kirim Tim Dokter Khusus untuk Membantu

Jubir Kemenlu China: Angkatan Darat AS ‘Membawa Epidemi ke Wuhan’, Picu Teori Konspirasi Virus Corona