CakapCakap – Cakap People, kulit merupakan salah satu bagian tubuh yang harus dirawat dengan baik. Bahkan kulit termasuk aset bagi kaum hawa yang membutuhkan banyak perhatian.
Kendati berprofesi sebagai astronaut wanita, namun merawat kulit juga jadi hal penting yang dilakukan saat berada di luar angkasa. Pasalnya kebiasaan perawatan ini juga ampuh untuk cegah aneka masalah kulit.
Seorang mantan astronaut wanita NASA, Joan Elizabeth Higginbotham membagikan tata cara perawatan kulitnya saat berada di antariksa.
Higginbotham merupakan insinyur listrik sekaligus mantan astonaut NASA dari Chicago Amerika Serikat. Ia jadi wanita kulit hitam ketiga yang bepergian ke luar angkasa di tahun 2006 lalu.
“Astronaut boleh membawa produk perawatan kulit saat menjalankan misi, tapi barang pribadi Anda diatur dengan ketat. Saya hanya membawa sedikit produk. Saya membawa pelembap, alas bedak, blush on, maskara, sabun wajah dan lipstik,” paparnya pada Women’s Health dikutip Liputan6.
Lebih lanjut Higginbotham juga menambahkan jika ia masih menggunakan riasan ketika berada di luar angkasa. Tetapi makeup yang digunakan minimalis serta cuma mengaplikasikan beberapa produk saja untuk keseharian.
“Produk-produk seperti pelembap, alas bedak, dan bedak sebenarnya bisa digunakan seperti biasa. Namun, produk yang berbentuk cair itu tidak bisa karena tidak akan menempel pada kulit saja saat berada di stasiun luar angkasa,” tambahnya.
Ketika berada di antariksa, para astronaut harus menghemat persediaan air lantaran terbatas. Sehingga Higginbotham hanya memakai kain waslap guna membersihkan wajahnya. Kendati demikian, membersihkan wajah memakai kain waslap juga memerlukan trik khusus.
“Kami harus menempelkan kain lap dengan benar ke lubang-lubang kecil dan membiarkan air meresap ke dalamnya. Kalau tidak, gelembung-gelembung kecil air itu akan mengapung di sekitar kabin, dan itu harus dihindari,” jelasnya.
Pasca membersihkan wajah memakai kain waslap, ia pun memakai sabun ke lap basah terlebih dahulu, baru digosokkan ke wajah.
Salah satu masalah kulit yang sering dialami oleh Higginbotham ketika berada di luar angkasa ialah kulitnya sering kering serta kasar. Hal tersebut membuatnya rutin mengaplikasikan produk pelembap demi jaga kulit tetap terhidrasi Cakap People.