in ,

Artis Bollywood dan Orang Kaya Berbondong-bondong Kabur dari India Pakai Pesawat Pribadi

Konglomerat India memilih keluar dari negaranya menaiki pesawat pribadi di tengah pembatasan kunjungan dari pelancong India

CakapCakap – Cakap People, ‘gelombang tsunami’ virus corona di India makin tidak terkendali. Bahkan tingkat kematian di negara itu naik dengan pesat. Alhasil orang-orang kaya India memilih untuk kabur dari negaranya menumpangi pesawat pribadi.

Dikarenakan banyak laporan tentang keterbatasan tempat tidur rumah sakit serta kurangnya obat-obatan yang beredar di media sosial, membuat konglomerat India terbang ke Timur Tengah. Eropa, hingga wilayah lain di Samudera Hindia.

Mencapai Rekor Kasus Harian

Kasus infeksi covid-19 di India makin melonjak. Gambar via kompas.com

India mencatatkan 352.991 kasus infeksi baru pada Senin lalu, ini merupakan angka infeksi harian yang paling tinggi di seluruh dunia sedari pandemi dimulai. Bahkan Delhi menetapkan pemberlakuan lockdown hingga 3 Mei mendatang.

Tindakan yang sama juga diadopsi di negara bagian Karnataka di wilayah selatan serta negara bagian paling parah, yakni Maharashtra. Namun diketahui beberapa negara bagian bakal melonggarkan pembatasan di pekan ini.

Negara itu bahkan sampai melibatkan pasukan bersenjata guna membantu menangani krisis yang ada, tepatnya saat kasus infeksi baru melebihi 300.000 sedari 21 April. Perdana Menteri Narendra Modi juga sudah meminta semua penduduk guna divaksinasi di tengah lonjakan kasus infeksi Covid-19.

Kabur ke Luar Negeri dengan Pesawat Pribadi

Para konglomerat menyewa pesawat pribadi. Gambar via tribunnews.com

Tidak hanya para orang kaya saja yang memutuskan untuk hengkang dari negaranya. Melainkan sejumlah bintang Bollywood juga tampak kabur dari negara itu. Mereka pergi ke berbagai negara, salah satunya Maladewa.

Terdapat setidaknya 3 pemain kriket Australia yang keluar dari Liga Premier India, yang merupakan klub turnamen ternama.

Sejumlah negara melakukan pembatasan kunjungan dari pelancong India akibat gelombang baru virus corona di sana. Negara-negara tersebut meliputi, Hong Kong, Kanada, Inggris, Uni Emirat Arab, dan puluhan negara lain.

Maladewa juga akan melakukan pembatasan pada orang India yang bakal mengunjungi semua wilayahnya, kecuali beberapa pulau khusus resort per Selasa.

“Terjadi lonjakan besar ke London dan Dubai tepat sebelum pembatasan diberlakukan, dan Maladewa juga sebelum mereka mengumumkan larangan tersebut,” terang Rajan Mehra selaku CEO Club Air One, penyedia layanan pesawat pribadi yang berpusat di New Delhi sebagaimana dikutip Merdeka.

Mehra juga menyebut jika penerbangan pribadi satu arah dari New Delhi menuju Dubai membutuhkan biaya 1,5 juta rupee atau sekitar Rp 290 juta. Biaya itu meliputi penanganan di darat serta biaya lain.

Sedangkan untuk perjalanan kelas ekonomi satu arah ke Dubai nilainya akan setara dengan USD 1.300 atau kurang lebih Rp 18 juta, lebih dari 10 kali lipat harga reguler Cakap People

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Perubahan Iklim: Gletser Dunia Mencair Dengan ‘Laju yang Semakin Cepat’

5 Rekomendasi Motor Matic Terbaru dengan Harga di Bawah Rp 20 Juta