in ,

Tips Memanggang Ikan Supaya Tidak Lengket, Cari Tahu Yuk!

Tips memanggang ikan agar tak lengket

CakapCakapCakap People, varian olahan ikan mana yang sering kamu konsumsi? Ada banyak varian olahan ikan yang bisa kamu coba, seperti digoreng, dipepes, direbus, dan dipanggang. Ikan panggang atau ikan bakar sendiri menjadi salah satu menu favorit pilihan keluarga. Dengan aroma bakaran yang khas membuat nafsu makan menjadi ikut bertambah.

Memanggang ikan ternyata tidak semudah yang kamu bayangkan. Ada beberapa kendala yang datang, seperti ikan yang mudah hancur dagingnya atau ikan yang lengket saat dipanggang. Pastikan jika ikan yang kamu bakar masih dalam keadaan segar dengan daging yang tebal agar nanti saat dipanggang dagingnya tidak mudah hancur.

Selain itu lengketnya ikan di panggangan juga menjadi salah satu kendala tersendiri. Meski demikian, kamu bisa mengakalinya dengan cara yang berikut ini:

Marinasi Ikan sebelum Dipanggang

Gambar oleh DanaTentis dari Pixabay

Agar ikan tidak lengket saat dipanggang, kamu perlu memarinasi ikan terlebih dahulu. Biasanya ikan diberi bumbu campuran perasan jeruk nipis dan garam secukupnya. Hal ini berguna untuk menghilangkan bau amis pada ikan.

Kamu juga bisa memarinasi ikan dengan bumbu kuning ataupun bumbu kecap tergantung pada selera kamu. Rendam ikan pada bumbu selama beberapa saat agar bumbunya meresap sampai ke dalam.

Oleskan Minyak Pada Ikan

Gambar oleh Steve Buissinne dari Pixabay

Cara selanjutnya agar ikan tak lengket pada panggangan adalah dengan mengolesi minyak pada seluruh bagian ikan. Meski kamu sudah memarinasi ikan, terkadang ikan masih suka lengket saat dipanggang. Jadi kamu masih perlu mengoleskan minyak lagi pada seluruh bagian ikan.

Oleskan Minyak pada Panggangan

Gambar oleh Pexels dari Pixabay

Selain mengoles minyak pada ikan, kamu juga perlu untuk mengolesi alat panggang dengan minyak. Sebelum diolesi dengan minyak pastikan jika alat pemanggang bersih.

Jika sudah melakukan tips diatas, ingat untuk tidak terlalu sering membalik ikan saat dipanggang. Balik ikan setelah ikan sudah terlihat agak ‘kering’ atau sekitar lima menit setelah masuk panggangan. Nah, itu dia tips-tips yang bisa Cakap People coba jika ikan masih lengket saat dipanggang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kulit Wajah Tiba-tiba Mengelupas? Kenali dulu Penyebabnya!

Samsung Tak Sengaja Kirimkan Notifikasi Pesan ‘Misterius’ Kepada Pengguna Ponsel Galaxy yang Membingungkan