in ,

Asupan Ini Buruk untuk Kesehatan Ginjal, Jangan Konsumsi secara Berlebihan!

Asupan buruk untuk kesehatan ginjal

CakapCakapCakap People, ginjal merupakan salah satu organ yang keberadaannya penting bagi tubuh. Menjaga ginjal sendiri bisa dilakukan dengan beberapa cara, termasuk dengan memperhatikan asupan yang kamu makan.

Ternyata, ada beberapa makanan yang bisa membuat ginjal harus bekerja secara lebih keras, loh! Beberapa diantaranya, bahkan bisa meningkatkan risiko terkena penyakit ginjal. Apa saja sih, simak yuk ulasannya di bawah ini!

Garam

gambar gambar via pixabay

Jenis asupan yang pertama adalah garam. Garam sendiri mengandung sodium yang merupakan bahan penting untuk menjaga keseimbangan cairan. Sayangnya, terlalu banyak asupan garam yang masuk ke dalam tubuh bisa membuat ginjal membutuhkan lebih banyak air agar bisa melarutkannya.

Hal ini bisa berakibat pada tekanan darah hingga merusak struktur mikroskopis yang ada di dalam ginjal seseorang. Selalu perhatikan takaran garammu ya.

Kopi

Gambar oleh Christoph dari Pixabay

Selanjutnya adalah kopi. Siapa nih yang gemar mengonsumsi kopi? Kopi merupakan salah satu minuman yang bisa dijadikan sebagai teman nongkrong atau lembur di malam hari. Sayangnya, konsumsi kopi bisa meningkatkan tekanan darah tinggi hingga mempercepat aliran darah. Hal ini tidak lepas dari kandungan kafein yang ada di dalamnya.

Konsumsi secara berlebihan juga bisa berpengaruh pada kemampuan ginjal dalam menyerap air hingga menyebabkan terjadinya dehidrasi. Jika memang suka kopi, ada baiknya untuk mengonsumsinya secara tidak berlebihan.

Daging Merah

Gambar oleh RitaE dari Pixabay

Ada juga daging merah yang memiliki kandungan protein yang cukup tinggi di dalamnya. Ada banyak penyuka daging merah, loh! Hal ini tidak lepas dari rasanya yang nikmat setelah melalui proses pengolahan dengan berbagai jenis bumbu. Namun, jenis makanan ini justru membuat ginjal harus bekerja keras ketika kamu mengonsumsinya.

Jenis daging yang satu ini juga tinggi akan kandungan lemak yang dapat menyebabkan terbentuknya sel makrofag di dalam jaringan ginjal. Hal ini bisa berakibat pada penumpukan residu di dalam tubuh.

Mengonsumsi segala sesuatu, sebaiknya dilakukan sesuai dengan porsinya dan tidak berlebihan. Karena jika berlebihan, dampak kesehatan juga menjadi ancaman yang harus Cakap people, perhatikan.

One Comment

Leave a Reply

One Ping

  1. Pingback:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Beruang Kutub Semakin Kurus dan Punya Sedikit Anak, Es Laut Semakin Mencair di Kutub Utara

Pendaftaran Mahasiswa Baru Sudah Mulai, Ini Panduan Pendaftaran SNMPTN 2020, dari Login Hingga Cetak Kartu Peserta