CakapCakap – Memblender makanan tertentu merupakan salah satu aktivitas yang banyak dilakukan. Hal ini dikarenakan dianggap lebih mudah dan menghemat waktu. Misalnya saja Cakap People hendak membuat bumbu halus, dibanding harus mengulek dengan tenaga maka pasti kamu akan lebih memilih untuk memblendernya bukan?
Namun sayangnya tak semua makanan bisa diblender loh! Sebab ada beberapa jenis makanan yang jika diblender akan kehilangan nutrisi yang terkandung di dalamnya. Lantas, apa saja makanan yang dimaksud? Coba temukan jawabannya di ulasan berikut ini ya!
1. Jenis makanan berserat
Apa kamu tahu apa saja jenis makanan yang berserat? Salah satu makanan yang kaya akan serat ialah beberapa macam buah dan sayuran seperti kol, wortel, brokoli serta seledri. Ketika sayur-sayur tersebut melalui proses penghalusan yang rumit maka blender bisa jadi rusak Bahkan nutrisi yang ada di dalamnya juga dapat berkurang lantaran serat yang ada di dalamya juga ikut terurai.
2. Saus tomat
Ketika kamu sedang memblender makanan tertentu, maka hindari untuk menambahkan saus tomat ke dalamnya. Sebab saus tomat tersebut bisa berubah warna dan jadi mudah busuk. Tak hanya itu, akan ada juga noda yang membekas di blender yang sulit untuk dihilangkan.
3. Makanan atau minuman panas
Pernah memblender makanan atau minuman yang masih panas? Sebaiknya kamu jangan melakukan hal ini lagi ya. Sebab tindakan tersebut sangat tidak dianjurkan. Pasalnya blender yang kamu gunakan bisa gampang rusak dan kemungkinan blender akan membludak. Jadi sebaiknya hindari hal ini demi keselamatan kamu sendiri.
4. Sayuran hijau
Sayuran bisa dikonsumsi dengan cara apa saja. Baik diolah menjadi sayuran matang, salad hingga smoothie sekali pun. Kendati demikian, siapa sangka jika ternyata sayuran tak boleh diblender. Sebab dengan menghaluskan sayuran menggunakan blender bisa membuat warnanya jadi rusak dan mengurangi kandungan nutrisi yang ada di dalamnya. Oleh karena itu, jika ingin menghaluskan sayuran lakukan dengan cara alami saja. Sebab akan percuma jika kamu mengonsumsi sayuran namun tak mendapatkan asupan nutrisinya.
Nah, itu dia beberapa jenis makanan yang sebaiknya tidak Cakap People haluskan menggunakan blender. Semoga bermanfaat ya!