in ,

Tanpa Disadari, 5 Kebiasaan Sehari-hari Ini Ternyata Bisa Memicu Kanker

Mencegah lebih baik daripada mengobati, bukan?

CakapCakapCakap People! “Mencegah lebih baik daripada mengobati”, kalimat ini tampaknya sangat relate dengan kehidupan kita sehari-hari utamanya dalam hal menjaga kesehatan. Apalagi, biaya pengobatan hari ini pun tak cukup murah, bukan?

Kadang kita tidak menyadari bahwa beberapa kebiasaan sehari-hari yang kita lakukan ternyata bisa menjadi pemicu munculnya sejumlah penyakit di dalam tubuh kita, salah satunya adalah kanker. 

Nah, berikut ini adalah beberapa kebiasaan sehari-hari yang bisa memicu munculnya sel kanker di dalam tubuh kita:

1. Mengonsumsi makanan bertepung yang dimasak dengan suhu tinggi

Ilustrasi adonan roti [Foto: Pixabay]

Mengonsumsi makanan yang bertepung bisa menjadi salah satu pemicu kanker apabila dimasak dengan suhu yang tinggi. 

Hal itu terungkap dari hasil temuan Badan Kesehatan Dunia (WHO), yang menyatakan bahwa makanan bertepung akan menghasilkan akrilamida, yaitu senyawa pemicu kanker, jika dimasak dengan suhu panas yang tinggi.

Berdasarkan temuan tersebut, Badan Standar Makanan Inggris menyarankan agar orang-orang membatasi mengonsumsi akrilamida, yaitu dengan cara mengurangi makanan yang digoreng atau dipanggang seperti biskuit, keripik, hingga roti bakar.

2. Minum dari botol plastik

Ilustrasi. [Foto: Pixabay]

Nah, untuk kamu yang masih memiliki kebiasaan mengonsumsi minuman favorit menggunakan gelas atau botol plastik, sebaiknya mulai dihindari dari sekarang.

Hasil penelitian University of Florida di Amerika Serikat mengungkapkan bahwa  kebanyakan botol yang berbahan plastik yang dijual di pasaran ternyata tidak tahan panas, yang mana akan melepas kandungan antimon dan bisphenol A (BPA) jika terkena paparan suhu yang tinggi.

WHO menerangkan bahwa antimon adalah zat kimia yang berpotensi sebagai karsinogen, yang merupakan senyawa, zat, atau elemen yang bisa menyebabkan atau memicu kanker dalam sel tubuh manusia.

3. Menggunakan lilin aromaterapi 

Ilustrasi. [Foto: Klik Dokter]

Aromaterapi memang dikenal bisa merelaksasi dan mengurangi tingkat stres, tetapi menggunakan lilin aromaterapi dalam jangka waktu yang lama ternyata tidak dianjurkan. 

Lilin aromaterapi memiliki kandungan karsinogen yang merupakan zat, senyawa dan elemen pemicu penyakit kanker. Itu sebabnya penggunaan lilin aromaterapi tidak dianjurkan untuk digunakan terus menerus atau dalam jangka waktu yang lama. 

4. Stres

Ilustrasi. [Foto: Pixabay]

Di tengah tuntutan pekerjaan, institusi pendidikan atau gaya hidup di era sekarang, tak jarang hal ini bisa menjadi salah satu sebab seseorang mengalami stres. Jika tidak bisa mengelola stres dengan baik, bisa berdampak pada kesehatan fisik dan juga mental.

Menurut hasil penelitian yang dilakukan oleh National Cancer Institute, seseorang yang mengalami stres dalam aktivitas sehari-harinya, akan berpeluang tinggi terkena penyakit kanker. Mengapa demikian?

Saat seseorang sedang mengalami stres, mereka cenderung akan memiliki gaya hidup yang tidak sehat seperti makan junk food, minum alkohol, hingga menjalani diet yang akan berbahaya bagi kesehatan tubuh.

5. Minum teh dan kopi panas

Ilustrasi. [Foto: Pixabay]

Menikmati secangkir teh atau kopi panas pada waktu-waktu tertentu memang menjadi sebuah kenikmatan tersendiri, terlebih dalam kondisi cuaca yang dingin. Tetapi, ada hal yang perlu kita ketahui saat kita mengonsumsi minuman yang sangat panas ini.

Hasil riset yang telah dilakukan oleh Badan Kesehatan Dunia atau WHO menyebutkan bahwa meminum cairan seperti kopi atau teh yang sangat panas bisa meningkatkan risiko terkena kanker esofagus atau kanker tenggorokan. Hal itu dikarenakan suhu yang panas dari minuman tersebut bisa merusak sel-sel kulit pelapis kerongkongan.

Untuk itu, para peneliti menyarankan agar kamu menunggu minuman panas tersebut menjadi dingin terlebih dahulu sebelum kamu menikmatinya. Tentu saja hal itu untuk mengurangi risiko terkena kanker esofagus.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ini Dia Resep Sup Ayam Rempah untuk Balita yang Sedang Demam!

Luar Biasa! Transaksi GoPay Capai 6,3 Miliar Dolar AS, Pemasok Utama Pendapatan Gojek