Sering makan pizza tapi nggak tahu faktanya? Itu sih sama aja Sobat Millennials Cakapcakapmakan sayur tanpa garem, hehe. Yang jelas sebagai seorang pizza addict, sebaiknya kamu tahu beberapa fakta unik tentang pizza berikut ini. Yuk langsung disimak!
1. Toko pizza pertama di dunia adalah Antica Pizzeria, Italia
Yap, pizza merupakan makanan khas Italia dan tokonya pun pertama kali dibuka di Italia, tepatnya di daerah Naplez. Toko ini bernama Antica Pizzeria yang dibuka pertamakali pada tahun 1739.
2. Louis XII Pizza merupakan pizza termahal di dunia
Salah satu jenis pizza termahal di dunia adalah Louis XII Pizza yang untuk pesannya aja harus menunggu 3 hari. Adonan pizza ini harus dibuat dalam waktu 72 jam sehingga nggak bisa langsung dinikmati seketika.
3. Keju mozarella membuat adonan pizza semakin lembut
Apa yang bikin pizza terasa enak dan lembut di mulut? Rupanya rahasia terbesarnya terletak pada keju mozarella-nya. Keju mozarella tersebut yang membuat adonan pizza lembut saat dikunyah, dan tentunya menggugah selera.
4. Mayonaise hanya ada di pizza Asia
Ternyata di negara aslinya sana, pizza nggak menggunakan mayonaise lho. Cuma negara-negara Asia, termasuk Indonesia aja yang menggunakan mayonaise sebagai saus pizza.
So, udah update berita tentang pizza kan Sobat Millennials Cakapcakap? [ED/RM]
This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!