CakapCakap –Jauh sebelum memerankan sosok Arthur Curry aka Aquaman, Jason Momoa seperti kita ketahui jauh lebih dikenal sebagai karakter sangar bertubuh besar Khal Drogo di seri drama sci-fi kolosal hit, Game of Thrones.
Dan tak dipungkiri Momoa sangatlah sukses dalam memerankan karakter favorit fans GOT tersebut. Hal ini tentunya dikarenakan baik perawakan tubuh maupun tampangnya memang terlihat pas banget dalam memerankan sosok Drogo-nya.
Melihat betapa cocoknya Momoa dengan karakter Drogo-nya ini, tak ayal membuat banyak fans terkadang menjadi bertanya penasaran sendiri. Spesifiknya, “kok bisa saja ya kreator serinya, David Benioff dan D.B Weiss menemukan sosok Momoa?” Apakah keduanya memang sebelumnya telah mengenal Momoa dari peran-peran sebelumnya?
Hmmm tidak juga ternyata Cakap People. Jadi berdasarkan pernyataan keduanya di perhelatan Austin Film Festival baru-baru ini terungkap bahwasanya proses pemilihan Momoa untuk memerankan Drogo bisa terbilang sangat unik. Spesifiknya, keduanya mendapatkan Momoa dari sebuah situs fan casting.
David is also saying that he went to fan casting pages and that is how they found Jason Mamoa.
— Pledged to The Blacks (@ForArya) October 26, 2019
Yap kamu gak salah baca Cakap People. Dan ketika Weiss serta Benioff melihat sosok pria kelahiran Hawaii ini di situs tersebut, keduanya pun langsung mengetahui bahwa tampang sekaligus perawakan Momoa yang sangat besar nan intimidatif tersebut memang pas sekali gambarannya dengan bagaimana sosok Drogo di benak mereka.
Alhasil setelah menyadari akan hal ini, keduanya tanpa membuang waktu, langsung menghubungi ayah tiri aktris Zoe Kravitz (Divergent) ini untuk melakukan audisi. Dan pasca melakukan audisinya yang dimana di dalamnya ia juga melakukan tarian tradisional Hawaii, Haka, Momoa pun langsung mendapatkan peran ikoniknya tersebut.
Dan sekali lagi untunglah Weiss & Benioff kala itu mau untuk membuka situs fan casting tersebut. Karena apabila saja kala itu keduanya tidak membuka situsnya, dijamin baik Benioff dan Weiss tidak akan semakin sulit saja untuk mencari sosok aktor yang pas untuk memerankan karakter GOT yang memang sangat unik tersebut.
Dan Momoa pun juga beruntung banget. Karena apabila kala itu kedua kreator tidak membuka situs fan casting tersebut, dijamin ia masih akan terus mencari lowongan kerja akting di Hollywood yang mana, Momoa sendiri sering mengakui bahwa tanpa GOT, dijamin hidupnya tidaklah akan semakmur seperti sekarang ini.
Nah sekarang, bagaimana nih pendapat Cakap People dengan fakta keren nan unik ini?