in ,

4 Tips Ampuh Mengurangi ‘Kecanduan’ Makan Mie Instan

Ada banyak sebab yang mengakibatkan mie instan terasa enak dan nikmat

CakapCakap – Mie instan menjadi layaknya penyelemat saat kita tengah dilanda rasa lapar. Apalagi jika tak ada stok makanan lain di dapur, maka merebus mi sangat umum dilakukan. Namun, Cakap People tentu tahu jika hanya mengonsumsi mie instan tidaklah sehat.

Nah, maka akan lebih baik bila kamu mengganti kebiasaan konsumsi mi dengan olahan lain yang pastinya memiliki banyak nutrisi sehat yang bagus untuk kesehatanmu. Sayangnya, ada beberapa orang yang justru gemar mengonsumsi mi entah karena rasa, kepraktisannya atau bahkan karena sebab yang lain. Sebenarnya, untuk menghilangkan ‘candu’ konsumsi mi sendiri bisa dilakukan dengan beberapa cara seperti berikut ini.

Ilustrasi mie instan siap santap via tribunnews.com

Kurangi jumlah bumbunya

Jika kamu menyukai mi karena rasanya yang lezat, maka kamu bisa mengurangi dosis bumbu yang dimasukkan ke dalam mie. Dengan demikian. Lidah serta otak akan terpengaruh untuk berpikir jika mie instan tidaklah selezat itu.

Jangan menyimpan di rumah

Tips yang selanjutnya adalah jangan menyimpan mie di rumah. Jangankan ada banyak, ada sebungkus mie saja di rumah kamu sudah kepikiran untuk memakannya. Nah, supaya tak sering makan mie, ada baiknya untuk tidak menyimpan mie instan di rumah ya.

Ilustrasi mie instan masih dalam kemasan via resepkoki.id

Terjadwal

Kamu juga bisa menjadwal konsumsi mie yang kamu lakukan lho! Kamu bisa mengonsumsinya seminggu sekali atau bahkan kurang dari itu. Apalagi mie instan memiliki kandungan pengawet yang sebaiknya kamu batasi pengonsumsiannya.

Awali dengan buah

Mie instan seringkali dijadikan sebagai camilan saat malam datang. Jika memang keinginan untuk makan mie instannya sangat besar, maka kamu bisa mengawalinya dengan buah-buahan. Buah memiliki banyak kandungan serat yang bisa membuat nafsu makan lebih ditekan. Dengan demikian, maka keinginan untuk makan mie juga bisa lebih dikurangi. Jadi, tak perlu ragu untuk menyetok ragam buah di rumah ya.

Bagi Cakap People yang suka banget makan mie, bisa mencoba untuk mengurangi kebiasaan tersebut dengan rangkaian tips yang ada. Jangan sampai kebiasaan tersebut justru mengundang hal yang tidak baik untuk kesehatan tubuhmu. Ganti kebiasaan tersebut dengan masakan rumahan yang lebih sehat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

joker aktor DC

Yuk, Rangking Ulang 5 Aktor Joker Live-Action Terkeren Sejauh Ini!

Visa Progresif Dihapus, Segini Besaran Kenaikan Biaya Umrah Saat Ini