CakapCakap – Cakap People! Apakah kamu sudah bisa menebak siapa pemain yang tidak pernah kena marah sang pelatih di masa Sir Alex Ferguson? Well, pasti banyak dari kamu yang sudah tahu fun fact yang satu ini.
Ya, mantan manajer Manchester United (MU) Sir Alex Ferguson dikenal sebagai pelatih yang keras terhadap pemain. Tetapi, ada satu pemain yang tidak pernah kena marah Ferguson di MU.
Ferguson merupakan pelatih tersukses dalam sejarah Liga Primer Inggris setelah melatih MU sepanjang 1986 hingga 2013. Banyak pemain hebat yang ‘lahir’ dari tangan dingin pelatih asal Skotlandia tersebut.
Ferguson memiliki gaya kepemimpinan yang tegas. Pemain kelas dunia seperti Cristiano Ronaldo dan David Beckham pernah kena marah pelatih pengoleksi 13 gelar Liga Primer Inggris tersebut.
Nah, satu pemain yang tidak pernah kena marah Ferguson selama bermain di Old Trafford itu diungkapkan mantan bek MU Rio Ferdinand.
Dalam program acara Clare Balding Show, Ferdinand mengklaim mantan gelandang MU Paul Scholes tidak pernah kena marah Ferguson.
“Paul Scholes, dia [Ferguson] tidak pernah mengomentari permainan Scholes. Scholes pernah mendapat kartu merah dan Ferguson bilang, ‘penampilan yang bagus’,” ujar Ferdinand dikutip dari Give Me Sport.
https://www.instagram.com/p/Bwp5n6OlmPu/?igshid=z66gm4a7kra3
Ferdinand juga mengatakan Darren Fletcher dianggap Ferguson seperti anaknya sendiri. Sedangkan bagi Gary Neville, Ferguson seperti guru mantan kapten MU tersebut.
“Ryan Giggs sering kena marah karena dia yang paling berpengalaman. Jika Ferguson berteriak kepada Giggs, itu artinya Giggs dijadikan contoh untuk pemain lainnya,” ujar Ferdinand.
Ronaldo, dikatakan Ferdinand, sering kena marah Ferguson di awal kariernya bersama MU. Hal itu dikarenakan Ronaldo sering bermain egois dan terlalu menonjolkan permainan individu.
“Ronaldo mungkin pemain yang bereaksi paling buruk saat dimarahi Ferguson. Dia tidak senang. Saat melawan Benfica, dia berusaha melewati semua pemain lawan dan Ferguson bilang, ‘Kamu bukan berada di tim satu orang, ini semua soal permainan tim’,” ucap Ferdinand.
“Ketika itu Ronaldo masih muda, dan dia terlihat lesu ketika kena marah Ferguson. Dan tentunya kami tertawa melihatnya,” ujar Ferdinand.