in ,

Wah, Ternyata 3 Aktor Pria Ini Langganan Main Film Action loh! Siapa Saja Mereka?

Aktor pria yang sering main film genre action

CakapCakap – Agaknya beberapa tahun belakangan ini industri film Indonesia kian berkembang dengan pesat Cakap People. Hal tersebut terbukti dari adanya genre film yang makin bervariasi. Tidak melulu soal drama romansa atau horor semata. Melainkan genre film action juga kian berwarna di tengah-tengah persaingan industri film.

Apa kamu termasuk penggemar film dengan genre action? Jika demikian, maka kamu tak akan asing dengan beberapa aktor laga ini. Mereka bahkan jadi langganan pemeran film-film action ala Indonesia hingga Hollywood. Ada yang bisa menebak siapa saja mereka? Ini dia daftarnya!

1. Iko Uwais

Banyak bermain film laga via Fimela.com

Tak asing lagi bukan dengan sosok suami Audy Item ini? Ia memang cukup populer dalam genre film laga. Iko merupakan salah satu atlet dari pencak silat loh! Sehingga tak heran jika ia cukup piawai dalam bermain peran dilm film-film genre action. Aneka film yang pernah ia bintangi ialah The Raid, Mile 22, Headshot, The Night Comes for US, Merantau, hingga yang terbaru ialah Stuber.

2. Joe Taslim

Main film unsur komedi juga via Hello-pet.com

Siapa sih tak tak terpesona dengan kharisma dari sosok yang satu ini! Joe Taslim sudah banyak membintangi film bertajuk laga, mulai dari film produksi Indonesia hingga Hollywood. Sebelum memutuskan jadi aktor, ia merupakan seorang atlet judo profesional loh! Kemudian dirinya mendapatkan tawaran untuk berkiprah di industri film. Joe Taslim pernah membintangi aneka judul film seperti: Fast and Forious 6, Star Trek Beyond, The Raid: Redemption, hingga Hit N Run yang punya unsur komedi.

3. Donny Alamsyah

Mengawali karier sejak 2006 di film laga via Fitnessformen.co.id

Aktor tampan nan berbakat ini mengalami karier bermain di film laga sedari tahun 2006 lalu. Kala itu ia membintangi film ‘9 Naga’. Berawal dari film tersebut, Donny akhirnya makin sering terlibat dalam film-film action. Aneka film yang paling membekas yang pernah ia bintangi ialah, ‘Hati Merdeka’, ‘Darah Garuda’, ‘Merah Putih’, ‘The Raid’, hingga ‘Night Bus’. Pernah menonton filmnya?

Itulah beberapa aktor pria yang sering membintangi aneka film bertajuk action. Apa Cakap People cukup sering mengikuti aneka perkembangan film-film laga? Agaknya jenis film yang satu ini memang bisa memberikan sensasi tersendiri bagi orang yang menontonnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berikut 3 Olahraga yang Bisa Tingkatkan Ukuran Payudara Secara Alami!

Singgah ke Pontianak? Ini Kuliner yang Tak Boleh Kamu Lewatkan