Fenomena populernya Bitcoin masih melanda tanah air sejak beberapa bulan yang lalu. Bitcoin dikenal sebagai mata uang kripto atau yang biasa disebut sebagai crypto currency. Bitcoin memiliki daya tarik dan banyak memikat orang untuk berinvetasi dengan uang digital tersebut. terlebih, saat mendekati akhir tahun 2017 kemarin angka Bitcoin mencapai Rp 200 juta lebih. Tentu angka ini sangat fluktuatif dan terbilang gila-gilaan.
Nah, hal inilah yang kemudian membuat sebagian besar kalangan warganet pun tertarik untuk turut serta menggunakan Bitcoin sebagai ajang investasi bagi keuangan mereka. Tapi ingat guys, ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum kamu memutuskan untuk menginvestasikan seluruh keuangan dalam bentuk Bitcoin. Berikut ini adalah sederet pemahaman yang harus kamu perhatikan sebelum memutuskan berinvestasi dengan Bitcoin.
1. Ikuti Perkembangan Harga
Pergerakan nilai Bitcoin yang terus saja naik-turun harus diikuti dengan seksama. Apalagi nilai Bitcoin bergerak setiap menit. Banyak fitur yang bisa digunakan untuk mengikuti perkembangan nilai tersebut misalnya, Bitcoin checker, Bitcoin ticker widget. Kedua fitur tersebut bisa memunculkan peringatan saat pergerakan sudah mencapai nilai yang kamu harapkan.
2. Pintar Memilih Waktu Saat Membeli
Menjual dan membeli Bitcoin bukanlah hal yang mudah dilakukan. Kamu bisa mengamati berbagai kemungkinan yang sudah terjadi dan yang belum terjadi untuk memutuskan pembelian atau penjualannya.
3. Mulai Perlahan
Jangan buru-buru saat memasukkan uang untuk membeli Bitcoin. Mempelajari investasi Bitcoin sangat penting untuk bisa menentukan berapa jumlah uang yang digunakan untuk membeli Bitcoin. Karena salah satu crypto currency satu ini memang nilainya fluktuatif.
4. Melakukan Riset
Ada sekitar 21 juta Bitcoin yang tersebar di seluruh dunia. Dibatasi jumlah peredaran Bitcoin inilah yang menyebabkan harganya terus meningkat. Ahli keuangan dari Universitas Queensland, Profesor John Quiggin, mengungkapkan bahwa Bitcoin bisa mengalami buble dikarenakan nilai aset Bitcoin yang masih belum jelas.
5. Portofolio Tambahan
Nilai Bitcoin yang cenderung fluktuatif menyarankan kamu untuk tidak langsung menaruh semua uang atau investasi pada Bitcoin. Buatlah portofolio tambahan yang bisa menyelamatkan kamu saat nilainya tiba-tiba menurun. Hal ini untuk mencegah kamu kecewa saat semua uang sudah diinvetasikan menjadi bentuk Bitcoin padahal nilainya menurun.
This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!