CakapCakap – Cakap People! Cakapcakap.com yang merupakan platform digital media online dengan 3E; Educating, Entertaining and Engaging juga tampil di stage The NextDev Talent Scouting Makassar 2019.
Dihadapan para dewan juri yang kredibel dan memiliki kompetensi yang tak diragukan, seperti CEO kata.ai Irzan Raditya, CEO Wahyoo Peter Shearer Setiawan dan The NextDev Lead Project Manager Telkomsel Steve Saerang, CEO & Co-founder CakapCakap Afdhalul Khair mengatakan bahwa, membawa bendera Makassar, CakapCakap menekankan pentingnya kolaborasi yang cukup potensial dengan seluruh pihak termasuk dengan hadirnya media-media besar di Makassar. Hal itu disampaikan Khair saat menjawab pertanyaan Irzan Raditya mengenai bagaimana langkah yang bakal dilakukan CakapCakap dengan adanya media-media besar yang juga ada di Makassar.
Tentang kolaborasi, The NextDev Lead Project Manager Telkomsel Steve Saerang juga setuju bahwa kolaborasi sangat penting. “Setuju sih. Kolaborasi itu penting banget,” kata Steve.
Menurut Steve, The NextDev bisa menjadi satu platform yang juga dapat menaikkan traffic CakapCakap lebih tinggi.
“The NextDev bisa jadi satu platform untuk menaikkan traffic kalian lebih tinggi pada saat kamu sudah ada di sana. […] Kalau startup-nya NextDev kan ketahuan social impact-nya. Ini yang masih belum terlihat. Mungkin kamu bisa kasih satu titik..”, kata Steve Saerang yang juga sebagai Head of Education & Public Community Development Telkomsel pada sesi pitching di The NextDev Talent Scouting Makassar, Kamis, 18 Juli 2019, di Hotel Claro, Makassar.
Khair menjelaskan bahwa salah satu yang menjadi kegelisahan adalah bahwa Makassar belum menjadi tuan rumah di tanahnya sendiri. Ia masih melihat banyak anak-anak muda Makassar yang potensial justru berkarir di luar Makassar. Mengenai misi bagaimana cara CakapCakap mengedukasi, Khair menyampaikan bahwa salah satu program unggulan yang sudah dilakukan sebagai salah satu bentuk social impact yang bisa dirasakan adalah “Cakap Goes To Campus” yang sudah digelar dan akan menjadi kegiatan rutin di sejumlah kampus di Makassar.
Menambahkan mengenai social impact yang disampaikan oleh Steve Saerang, dewan juri lain Irzan Raditya menginginkan agar CakapCakap berkolaborasi dengan para startup yang hari ini ada di The NextDev.
Cakap People! Tentu saja keinginan kolaborasi ini disambut dengan antusias dan luar biasa. Khair mengatakan CakapCakap membuka pintu seluas-luasnya untuk berkolaborasi dengan seluruh startup yang ada di The NextDev untuk kemajuan Indonesia.
Seperti diketahui sebelumnya, 11 startup sudah mempresentesikan ide-ide brilian di The NextDev Talent Scouting Makassar. Mereka adalah; Booktron, Darah Kita, CakapCakap, Seanesia, GoGarden, Angkot, Blod.id, Pasar Bumi, Klik Belajar, DapurTani dan Digides.
Dengan mengangkat tema “Social Impact and Go Beyond”, The NextDev 2019 kali ini ingin memperkuat dampak sosial dan meningkatkan skalabilitas technopreneurs social yang dihasilkan oleh early stage startup.
The NextDev 2019 yang merupakan platform pencarian startup pengembang aplikasi digital yang digelar oleh perusahaan pelat merah Telkomsel ini sudah memasuki tahun kelima. Makassar adalah kota keempat dari sembilan kota pelaksanaan The NextDev Talent Scouting.
2 Comments
Leave a Reply2 Pings & Trackbacks
Pingback:CakapCakap On Stage “The NextDev Talent Scouting Makassar” – Cakap Digital Ventures
Pingback:Cakap Digital, Jalan Kamu Menuju Digital Marketing di Era New Normal. – Cakap Digital Ventures