CakapCakap – Memiliki tubuh yang sehat dan bugar merupakan salah satu dambaan semua orang. Sebab dengan demikian maka bukan tak mungkin jika Cakap People akan mendapatkan umur yang panjang. Tetapi bukanlah hal mudah untuk mendapatkan tubuh yang sesuai impian tersebut. Nyatanya banyak sekali penyakit mematikan yang bisa menyerang kapan saja dan di usia berapa pun.
Salah satunya ialah penyakit stroke. Jenis penyakit yang satu ini dikenal cukup berbahaya. Bahkan tiap tahun pasien pengidap stroke kian bertambah. Lantas, apakah penyakit tersebut tak dapat dicegah? Tentu saja bisa, caranya pun terbilang mudah dan sederhana. Penasaran bagaimana cara mencegah penyakit stroke? Coba simak caranya berikut ini!
1. Kurangi berat badan yang berlebih
Tahukah kamu jika mengurangi berat badan yang berlebih ternyata juga bisa membantu turunkan risiko terkena penyakit stroke loh! Maka dari itu, kamu dianjurkan untuk olahraga. Tak melulu harus melakukan aktivitas fisik yang berat. Sebab realitanya kamu hanya perlu melakukan olahraga sekitar 30 menit selama 5 kali dalam seminggu. Aktivitas tersebut bisa berupa jalan kaki, naik turun melalui tangga hingga berkebun. Aktivitas tersebut harus yang bisa meningkatkan detak jantung. Selain memerhatikan olahraga, kamu juga harus memangkas stres.
2. Usung gaya hidup sehat
Inilah salah satu hal sederhana yang sulit dilakukan oleh generasi millennial. Perlu kamu ketahui jika stroke dapat terjadi lantaran terputusnya suplai darah ke otak. Ketika suplai darah menuju ke area otak mengalami masalah, maka otak tak akan memperoleh nutrisi atau oksigen yang cukup. Bahkan sel dalam otak bisa mulai mati. Guna memastikan jika pasokan darah ke area otak berjalan lancar, maka lakukan gaya hidup sehat. Mulai dari tak merokok, olahraga secara rutin, konsumsi makanan sehat hingga berhenti minum alkohol. Sebaiknya kamu juga sering konsumsi sayur dan buah serta membatasi konsumsi daging merah. Tak lupa batasi konsumsi lemak jenuh dan garam yang mana banyak terdapat pada makanan junk food.
3. Kontrol tekanan darah
Hipertensi adalah salah satu faktor yang dapat mendukung terjadinya stroke pada seseorang. Baik pada pria maupun wanita yang punya tekanan darah tinggi bisa berpotensi mengalami stroke dua kali lipat lebih besar. Maka dari itu, kontrol tekanan darah. Upayakan jika tekanan darah berada pada 135/85 atau pun 140/90 untuk beberapa orang. Kamu bisa mengurangi tekanan darah tinggi dengan meminimalisir konsumsi junk food, garam serta menghentikan kebiasaan merokok.
Cukup mudah bukan Cakap People? Itulah beberapa pencegahan yang bisa kamu lakukan guna terhindar dari penyakit stroke. Jangan lupa hindari stres, sebab hal tersebut dapat meningkatkan kamu untuk terserang stroke.