CakapCakap – Puncak musim kemarau yang diperkirakan terjadi pada pertengahan Agustus, membuat pihak berwenang mengumumkan penutupan sementara Gunung Gede Pangrango.
Adalah Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (BBTNGGP) akan menutup pendakian di Gunung Gede Pangrango untuk umum pada 12-21 Agustus 2019.
Dalam surat edaran tertanggal 1 Juli, Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (BBTNGGP) menjelaskan bahwa langkah itu diambil untuk mengantisipasi risiko kebakaran hutan, meningkatkan keamanan di kawasan itu dan melakukan operasi pembersihan, demikian dilaporkan Kompas.
Dengan penutupan pendakian pada tanggal tersebut, itu berarti Gunung Gede Pangrango yang terletak di antara Cianjur, Bogor, dan Sukabumi, Jawa Barat itu, tidak bisa dijadikan tujuan para pendaki yang ingin merayakan kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 2019.
Penutupan sementara ini karena kondisi cuaca buruk sering terjadi pada bulan Agustus.
“Untuk (penutupan) itu kan kita memang sering, dua tahun ke belakang kita kan hanya (tutup) 1 minggu. Cuma sebelum-sebelumnya, tahun-tahun ke belakang lagi, satu bulan untuk penutupan (di bulan Agustus) dikarenakan cuaca dan musim kemarau,” kata staf Taman Nasional Gunung Gede Pangrango kepada Kompas.