CakapCakap – Apple Inc pada hari Kamis, mengonfirmasi bahwa layanan streaming musik perusahaan tersebut memiliki lebih dari 60 juta pelanggan, tertinggal 100 juta pelanggan premium Spotify Technology SA.
Reuters melaporkan pada Kamis, 27 Juni 2019, jumlah tersebut dikonfirmasi oleh Eddy Cue, wakil presiden senior Apple untuk bidang Perangkat Lunak dan Layanan Internet, yang diungkapkan oleh juru bicara perusahaan dalam sambutan yang dibuat untuk publikasi Prancis Numerama di Paris. Eksekutif Apple tidak mengungkapkan jumlah baru sejak Mei 2018, ketika perusahaan mengatakan memiliki 50 juta pelanggan Apple Music
Angka 60 juta tersebut termasuk pelanggan Apple yang sedang dalam uji coba gratis Apple Music.
Pada bulan April, Spotify melaporkan memiliki 100 juta pelanggan “premium”. Definisi Spotify tentang pelanggan premium juga termasuk yang dalam uji coba gratis layanan berbayar selama pengguna telah memasukkan metode pembayaran seperti kartu kredit.
Saat menyertakan pendengar ke layanan yang didukung iklannya, Spotify memiliki 217 juta pengguna. Apple dan Spotify terkunci dalam perselisihan antimonopoli setelah Spotify mengajukan keluhan kepada regulator Eropa pada bulan Maret.