in

Sering Cek Ponsel Pasangan? Pakar Mengungkap Ini Bisa Jadi Sebab Hubungan Kandas

Sering memeriksa hp pasangan justru menunjukkan tak ada kepercayaan dalam hubungan

CakapCakap – Apakah Cakap People adalah tipe orang yang gemar mengecek ponsel pasangan? Atau justru malah sebaliknya. Beberapa dari kita barangkali gemar memeriksa isi ponsel pasangan mulai dari akun media sosialnya, isi galeri, video ataupun deretan pesan yang masuk ke dalam nomornya.

Sayangnya, kebiasaan yang satu ini merupakan kebiasaan yang tidak baik dan sebaiknya dihentikan lho! Sebab, ada penelitian yang menyebutkan jika keseringan memeriksa ponsel pasangan dapat menyebabkan keretakan hubungan hubungan hingga kandas di tengah jalan.

Suka ingin tahu isi ponsel pasangan via hellosehat.com

Hal ini diungkapkan oleh University of British Columbia yang menemukan fakta jika gemar memeriksa ponsel pasangan, dapat memberi pengaruh yang buruk pada hubungan. Ponsel merupakan hal pribadi yang berkaitan dengan pemiliknya. Tidak heran jika pasanganmu terkadang risih jika ponselnya selalu kamu periksa.

Penelitian tersebut juga menyebutkan jika memeriksa ponsel pasangan dapat membuat suatu hubungan menjadi berakhir karena merasa jika kepercayaannya dirusak dengan rasa ketidakpercayaan.

Jika kamu gemar memeriksa ponsel pasangan, hal ini menunjukkan jika kamu tidak seutuhnya percaya pada pasanganmu. Padahal, kepercayaan dan komitmen merupakan hal penting yang harus ada dalam suatu hubungan cinta.

Meski demikian, tentu balik lagi pada dirimu dan juga pasangan. Apakah kalian setuju jika hubungan yang baik tidak harus selalu mengecek ponsel pasangan. Atau justru kamu dan pasangan telah melakukan persetujuan jika antar pasangan boleh saling melakukan pengecekan.

Selalu meminta hp pasangan untuk lakukan pengecekan via kawula.id

Dalam suatu hubungan yang namanya kepercayaan menjadi hal utama yang sangat penting untuk dijaga. Dalam hal ini, kamu harus membuat pasangan kamu nyaman dan percaya padamu sepenuhnya sehingga hubungan bisa berjalan dengan lancar.

Jikapun kamu tidak setuju jika harus saling mengecek ponsel, hal inipun bukanlah menjadi masalah. Asalkan, kamu juga selalu menampakkan sikap yang saling menjaga dengan tidak main di belakangnya.

Ingat ya Cakap People, perlakukan pasangan layaknya kamu ingin diperlakukan ya. Tunjukkan komitmen dan keseriusanmu dengan berhubungan secara baik. Dengan begitu pasangan juga akan menunjukkan sikap yang sama sehingga hubungan kalian bisa langgeng sampai ke pelaminan nantinya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Wow, Shawn Mendes dan Camila Cabello Mesra di Video Musik ‘Señorita

Keren! Google Duplex, Asisten Digital Baru dengan Teknologi AI yang Canggih