CakapCakap – Jika saja kita memiliki seseorang yang terus-menerus berdiri di sebelah kita untuk mengingatkan jika akan melakukan kebiasaan-kebiasaan yang buruk atau tidak sehat. Misal; membeli sesuatu yang sesungguhnya tidak dibutuhkan alias mengeluarkan uang yang tidak sesuai dengan kegunaannya, menggigit kuku dan kebiasaan buruk lainnya.
Sayangnya, kebiasaan-kebiasaan itu biasanya terjadi di luar pengendalian diri kita. Kita dibiarkan sendiri untuk memutuskan apa yang baik dan buruk bagi kita dan jujur, itu juga biasanya cukup menyebalkan.
Jika kamu ingin mengubah kebiasaan buruk itu menjadi hal yang positif buat diri kamu sendiri, rasanya tak ada salahnya jika kamu mengenakan sebuah gelang elektrik yang akan membantu kamu keluar dari kebiasaan buruk kamu itu. Iya. Gelang elektrik.
Gelang elektrik ini bernama Pavlok, yang bertujuan untuk menghentikan kebiasaan buruk kamu, misa boros atau terlalu banyak makan junk food dan lainnya.
Pavlok, gelang elektrik ini bisa dikatakan sebagai “perangkat pelatihan perilaku yang bekerja dengan memanfaatkan Aversive Conditioning.”
Menurut pencipta produk, “Pengondisian Aversive pada dasarnya adalah pelatihan perilaku yang menggunakan rangsangan dan asosiasi negatif untuk membantu menegaskan kembali tindakan tertentu yang tidak diinginkan. Alasan mengapa begitu banyak orang terus merokok walaupun mereka tahu itu buruk, adalah karena bagi banyak orang merokok itu menyenangkan. Alasan mengapa begitu banyak orang terus mengkonsumsi camilan yang tidak sehat adalah karena rasanya enak saat dimakan.
Dan itulah mengapa Pavlok pada akhirnya sangat efektif untuk membantu mengurangi kebiasaan buruk kamu.
Bahkan, Pavlok dapat digunakan untuk membantu kamu menghentikan banyak kebiasaan menjengkelkan. Termasuk misalnya banyak membuang-buang waktu online, makan tanpa berpikir, makan makanan cepat saji, menggigit kuku, merokok, dan tidur. Menurut ulasan pada produk, perangkat bekerja paling baik bagi mereka yang memiliki masalah bangun di pagi hari.
Bagaimana Cara Kerja Gelang Elektrik Ini?
Cara kerja gelang ini agak sederhana. “Menggunakan rangsangan kejutan (menyetrum) yang sedikit tidak nyaman, Pavlok membantu melatih otak kamu untuk mengasosiasikan perilaku buruk dengan rangsangan yang tidak nyaman. Dan setelah beberapa minggu mengasosiasikan keduanya dengan penggunaan yang konsisten, otak kamu mulai berkata:
‘Hei, tunggu sebentar. Mungkin saya TIDAK suka merokok. ‘
‘Hei, tunggu sebentar, mungkin donat itu tidak banyak membantu saya sama sekali.”
Kelihatannya menarik ya ide gelang ini. Berani coba? Pavlok sudah bisa digunakan oleh publik sejak dua tahun lalu. Kamu bisa mendapatkan gelang ini di toko online Amazon.