CakapCakap – Cakap People apakah ada yang tinggal di Kabupaten Gowa Sulawesi Selatan? Kamu yang tinggal disana akan beruntung karena pemerintah daerah membuka peluang bagi para pemuda untuk ambil bagian dalam kemajuan kabupaten pada tahun-tahun kedepan. Akhir-akhir ini, kita sering dikagetkan dengan inovasi dan pemikiran unik pemuda yang masuk dalam kancah kebijakan daerah ataupun politik, sosial, kemanusiaan. Bagi daerah yang menangkap potensi tersebut, maka akan ada pemanfaatan lebih terhadap ide segar tersebut. Salah satunya yang menangkap potensi tersebut adalah Kecamatan Palangga di Kabupaten Gowa.
Dalam pemaparannya, Adnan Purichta Ichsan, Bupati Gowa, menyatakan dukungannya terhadap kecamatan ini yang mencanangkan daerahnya sebagai kecamatan peduli pemuda. Pemuda memang harus mulai dibangun kesadarannya untuk berpartisipasi dalam kemajuan daerah, apalagi punya pemikiran yang maju, tidak hanya memikirkan dirinya saat ini saja. Dari pemuda, kita bisa memunculkan ide dan gagasan yang unik dan orisinil. Bupati Adnan juga menyatakan bahwa ide yang saat ini muncul dari para pemuda, dapat diaplikasikan paling tidak hingga 15 tahun kedepan.
Dengan dicanangkannya Kecamatan Peduli Pemuda di Palangga, Bupati Adnan berharap kecamatan lain di Gowa bisa melihat signifikansi perubahan Kecamatan tersebut, setelah menjadikan pemuda sebagai salah satu motor perubahan. Pemuda dinilai memegang tongkat estafet peradaban di generasi sekarang, karena sudah bersinggungan secara langsung dengan inovasi digital dan teknologi. Pemkab Gowa mengapresiasi lahirnya beberapa komunitas pemuda dan remaja di kecamatan tersebut, yakni salah satunya adalah komunitas Remaja Caradde’, Mandiri dan Gaul atau Raca’ Mangga. Komunitas ini sangat perlu didukung programnya, karena perannya sangat positif dalam mengembangkan partisipasi pemuda dalam kemajuan daerah.
Dalam paparan singkatnya, Taufik M. Akib, Camat Palangga mengatakan bahwa komunitas ini dibangun oleh Puskesmas Palangga, yang dibentuk hingga ke tingkat desa atau keluarahan. Beberapa desa yang sudah menerapkannya sejak awal adalah Desa Panakkukang, Desa Jenetalassa, dan Kelurahan Parangbanoa. Fokus program yang dilakukan oleh komunitas ini adalah membentuk posyandu remaja, yang membantu mensosialisasikan program kesehatan kepada masyarakat secara lebih dekat dan milenial.
This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!
One Comment
Leave a ReplyOne Ping
Pingback:Pemuda Asal Bandung Jadi Pembicara Dunia, Apa yang Disampaikan? - CakapCakap