CakapCakap – Banyak orang yang merasa kesulitan untuk menentukan harga suatu barang atau jasa yang ingin disewa, karena tidak ada patokan standar. Cakap People mungkin juga pernah mengalami ketika ingin menyewa suatu barang atau jasa. Kesulitan ini pun dipahami oleh Heri Wahyu Nugroho, salah seorang anak muda yang kemudian mengembangkan sebuah aplikasi untuk mengatasi masalah tersebut. Akhirnya, dia meluncurkan aplikasi Sewasewa.id khusus untuk menyewa barang dan jasa.
“Sewasewa.id adalah salah satu aplikasi dalam penyewaan barang maupun jasa di mana pelanggan dapat memesan layanan langsung melalui aplikasi kapanpun dan di manapun secara praktis, mudah, dan aman,” ungkap Heri selaku founder aplikasi Sewasewa.id, seperti dilaporkan Republika.co.id. Dia mencermati masyarakat selama ini kesulitan menemukan media informasi yang komprehensif untuk penyewaan barang dan jasa. Misalnya informasi harga sewa, yang kerap tak jelas nominal acuannya.
Alhasil, orang-orang yang membutuhkan perlu waktu lebih lama untuk mencari tahu harga wajar dari barang atau jasa yang ingin disewa. Heri pun mencoba mengatasi masalah itu melalui aplikasi Sewasewa.id untuk perangkat Android. Untuk tahap awal, Sewasewa.id memang baru akan hadir melayani area Jabodetabek. Jangkauan barang dan jasa yang telah tersedia antara lain barang rumah tangga, barang untuk keperluan event, dan barang industrial. “Kami ingin menjadi e-Commerce platform sewa menyewa tepercaya dan inovatif di Indonesia,” ungkap Heri lagi menambahkannya.
Saat ini, aplikasi Sewasewa.id sudah memiliki sekitar 5-10 vendor yang berasal dari event organizer (EO), wedding organizer (WO), catering, penyedia balon, serta penyedia kamera dan video digital, seperti dimuat dalam laman JawaPos.com. Mereka pun membagi dua kategori, yakni event dan non-event. Untuk event ada di EO maupun vendor, sementara WO menjadi prioritas di tahun berikutnya. Sedangkan kategori non-event merupakan pasar yang lebih besar karena mencakup sektor riil dan menyasar pada barang-barang kebutuhan sehari-hari seperti barang rumah tangga dan barang lain.
Untuk tahap awal, aplikasi Sewasewa.id yang berada di bawah bendera PT Solusi Estetika Wahana Andalan Sewa ini membidik volume transaksi sebesar Rp 13,5 miliar dengan 27 ribu pengguna pada tahun 2019 ini. Diperkirakan akan ada 100 pengguna dalam sehari dengan nilai transaksi sebesar Rp 500 ribu, sehingga mampu untuk menghasilkan pendapatan sekitar Rp 1,5 miliar selama satu bulan. Keren ya, Cakap People!