in ,

Ternyata Ini loh Daftar Penyanyi Rock Terkaya di Dunia!

CakapCakap – Kita mengenal banyak sekali aliran musik yang berkembang hingga saat ini. Salah satu aliran musik yang seolah tak ada matinya ialah genre musik rock. Apa Cakap People salah satu penggemar jenis aliran musik berikut? Jika demikian maka kamu pasti  cukup kenal dengan beberapa musisi rockyang seolah merajai panggung musik rock versi dunia!

Musisi-musisi tersebut nyatanya mempunyai kekayaan yang tak sedikit loh! Bahkan kekayaan tersebut masih bisa mereka nikmati sampai saat ini. Kendati demikian tak sedikit pula yang mengalami kebangkrutan lantaran kurang pandai mengelola keuangan. Nah, siapa saja sih mereka ini? Temukan daftarnya di bawah ini!

1. Bono

Punya kekayaan yang luar biasa via En.wikipedia.org

Bono atau yang bernama asli Paul David Hewson ini adalah penyanyi utama di kelompok musik rock asal Irlandia, yakni U2. Selama bertahun-tahun dirinya menjadi perwakilan bicara dari para generasi yang merasa kurang adanya keadilan yang dilakukan oleh pemimpin dunia. Hal tersebut tergambar dari lirik lagu karya U2 yang kebanyakan mengandung muatan sosial serta politik. Lantas, berapa total kekayaan musisi rock yang satu ini? Total kekayaan yang ia miliki mencapai Rp 9,2 triliun loh!

2. Elton John

Cukup dikenal via Kincir.com

Musisi asal Inggris yang lahir pada 25 Maret 1947 ini terkenal sebagai penyanyi dari lagu Candle In The Wind yang populer sedari pertengahan tahun 70’an. Lagu tersebut dinyanyikan guna mengantarkan jenazah putri Diana di upacara pemakaman yang berada di Westminster Abbey. Ingin tahu berapa aset milik Elton John? Sekitar Rp 6,23 triliun.

3. Paul McCartney

Penyanyi rock sepanjang masa via Rollingstone.com

Masih ingat dengan sosok yang satu ini? Dirinya pernah tercatat sebagai salah satu pencipta lagu serta musisi yang paling sukses di sepanjang masa. Kala itu dirinya berhasil menyabet 60 platinum serta penjualan single-nya mencapai 100 juta kopi. Salah satu lagu fenomenal karya miliknya yang cukup diapresiasi ialah ‘Yesterday’ yang ditulis pada tahun 1964 silam. Lagu tersebut kemudian sering diputar di radio Amerika Serikat. Ingin tahu berapa nominal kekayaan seorang McCartney? Mencapai US$ 1,2 miliar atau setara dengan Rp 14,73 triliun.

Agaknya beberapa musisi rock di atas memang memiliki karya-karya yang cukup menakjubkan. Sehingga mereka senantiasa di ingat hingga saat ini. Namun yang namanya harta harus dikelola dengan baik supaya bisa bertambah dan tak habis sia-sia. Jika Cakap People ingin mendapatkan banyak harta maka tentu saja harus berusaha keras guna mendapatkannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Wow! Taylor Swift Masuk Daftar 100 Orang Paling Berpengaruh

Mendiang Stan Lee Dipastikan ‘Hidup Kembali’ untuk ‘Avengers: Endgame’