in ,

Tegas! Indonesia Pastikan Nuklir Sebagai Energi Damai Dunia

CakapCakap – Cakap People! Indonesia punya ketegasan yang luar biasa dalam forum-forum dunia. Kita patut berbangga bahwa banyak sektor di dunia yang melibatkan Indonesia dalam keputusan-keputusan besarnya, mulai dari ekonomi, sosial, bahkan juga sektor pertahanan dan perdamaian. Salah satunya yang juga membuat masyarakat Indonesia bangga, negara kita juga terlibat dalam keputusan penggunaan energi nuklir dunia. Indonesia secara tegas ingin memastikan agar seluruh dunia dapat menggunakan nuklir sebagai energi damai. Pernyataan ini dikemukakan dalam forum Dewan Keamanan PBB baru-baru ini.

Berdasarkan pemaparan Retno Marsudi, Menteri Luar Negeri RI, Indonesia akan selalu menempatkan isu pelucutan senjata nuklir sebagai salah satu agenda prioritas dna mendukung penuh pelaksanaan NPT secara konsisten. Penyataan ini disampaikan oleh Menlu RI dalam High Level Briefing on Supporting the Non-Proliferation Treaty (NPT) ahead of the 2020 Review Conference, sebuah konferensi yang diselenggarakan di New York, Senin, 2 April 2019 lalu.

Menteri Luar Negeri RI, Retno Marsudi
https://s.republika.co.id/uploads/images/inpicture_slide/190321125648-709.jpg

Briefing ini memang diagendakan untuk menanggapi kemajuan negosiasi pelucutan senjata di berbagai negara yang masih memberlakukannya. Indonesia mendorog tujuan utama dunia untuk mengimplementasikan senjata nuklir untuk tujuan damai. Retno Marsudi menyebutkan bahwa selama ini dunia mengimplementasikan penggunaan senjata nuklir dengan sifat imparsial dan belum mendapatkan perhatian khusus di beberapa negara berkembang.

Dalam peringatan 5 dekade permberlakuan perjanjian NPT secara resmi pada tahun 2020 besok, Indonesia yang selama ini telah menjadi Ketua Kelompok Kerja Gerakan Non Blok untuk non-proliferasi dan perlucutan senjata, dapat membawa kabar baik bagi para negara berkembang.

Indonesia Tegaskan Nuklir Jadi Energi Damai Dunia
http://www.lampost.co/upload/ri-dukung-penggunaan-nuklir-untuk-tujuan-damai.jpg

Indonesia menekankan bahwa hasil 2020 NPT Review Conference haruslah mencerminkan langkah maju yang positif, termasuk dalam memastikan hak semua negara menggunakan energi nuklir untuk tujuan damai. Indonesia juga menegaskan komitmen untuk terlibat secara konstruktif dengan seluruh pihak dalam isu perlucutan senjata nuklir, demi mendukung terciptanya dunia internasional yang lebih aman, damai, dan sejahtera. Ibu Menteri Retno Marsudi menyebutkan bahwa keberlangsungan masa depan umat manusia ditentukan oleh keberanian kita untuk mengambil langkah ini, yakni menghapuskan senjata nuklir selama-lamanya.

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

One Comment

Leave a Reply

One Ping

  1. Pingback:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Renault Triber, Nama Mobil MPV Pesaing Toyota Avanza dari Renault

Orang Asal Indonesia Bagikan Cinta untuk Pengungsi di Azerbaijan