in

Berikut Tips Cepat Buat Alis, Hanya 3 Menit!

CakapCakap – Alis merupakan salah satu bagian dari wajah yang tak boleh terlewatkan untuk dirias. Sebab alis berperan penting guna membingkai wajah. Maka dari itu kamu dianjurkan untuk memoles alis supaya tampilannya lebih tegas Cakap People. Sebenarnya menata alis merupakan aktivitas yang cukup mudah jika kamu tahu triknya.

Namun terkadang mayoritas orang merasa jika alis paling sulit untuk ditata. Sehingga saat merias alis memerlukan waktu yang cukup lama. Padahal alis bisa kamu bentuk dengan indah hanya dengan 3 menit saja. Ingin tahu caranya? Ikuti langkah berikut ini yuk!

1. Merapikan alis

Sikat alis pakai sikat khusus via Holikaholika.co.id

Kamu bisa merapikan alis memakai sikat khusus alis. Caranya dengan menyikat bagian alis sesuai dengan arah tumbuhnya alis. Alhasil area kosong pada alis yang memerlukan bantuan dari make up bisa tampak jelas. Supaya proses ini lebih mudah maka kamu bisa memilih produk make up yang khusus untuk alis dual-ended. Sehingga satu sisi bisa dipakai guna menggambar alis namun sisi lainnya ada spoolie brush yang bisa menjadikan alis lebih rapi sekaligus membaurkan warna di area alis.

2. Bentuk ujung alis

Jangan lupakan ekor alis via Marketeers.com

Sering mengabaikan ujung alis? Sebaiknya jangan ulangi hal ini. Sebab tak hanya area pangkal maupun bagian tengah alis saja yang perlu perhatian lebih. Melainkan bagian ujung alis pun juga perlu kamu perhatikan dengan baik. Ekor alis ini memiliki fungsi yang terbilang penting guna membuat proporsi wajah lebih seimbang. Jadi, gambar ekor alis dengan baik ya supaya tampak lebih nyata nilai estetika di wajah kamu.

3. Isi bagian alis pakai pensil alis

Arsir alis secara perlahan via Wolipop.detik.com

Ada bagian alis yang kosong? Maka kamu bisa mengisinya menggunakan pensil alis. Cobalah mengarsir alis dengan lembut. Mulai aplikasikan pensil alis dari arah tengah lalu gambar dengan bentuk yang cukup alami ke arah di mana alis tumbuh. Sedangkan di area depan pakai gerakan yang jauh lebih lembut dan agak samar. Fungsinya tentu saja untuk menciptakan kesan alis natural. Kamu sebaiknya memfokuskan pemakaian pensil alis di area yang kosong saja. Dengan demikian maka tampilannya lebih natural. Jika sudah usai maka pakai spoolie brush serta sikat alis yang telah diisi memakai pensil alis tadi. Baurkan hingga warnanya menyatu dengan alis kamu yang asli sehingga terkesan lebih natural.

Ternyata itu dia sederet trik mudah yang bisa Cakap People terapkan untuk menggambar alis anti ribet dengan waktu yang lama. Upaya tampilan alis lebih manis, maka kamu harus mengarsir alis dengan lebih telaten dan perlahan-lahan. Semoga berhasil ya!

Rapper Nipsey Hussle Tewas Ditembak, Dunia Musik Berduka Untuknya

4 Mobil Diesel Ini Masih Jadi Buruan di Indonesia, Apa Saja?