in ,

Mau Dapat Diskon Makan di Kafe Ini? Kamu Harus Rajin Berolahraga!

CakapCakap – Banyak orang yang masih belum menemukan kesadaran untuk berolahraga, meski sebenarnya sudah mengetahui manfaat penting olahraga dalam menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Mungkin juga ada Cakap People yang masih saja malas berolahraga secara rutin dan teratur. Nah, Zhejiang Gongshang University di Cina punya cara unik untuk mendorong para mahasiswa agar lebih rajin berolahraga, dengan cara memberi diskon makan di kafe kampus melalui aplikasi khusus.

Zhejiang Gongshang University di Cina memberikan diskon makan bagi mahasiswa yang rajin melakukan aktivitas fisik. Via admissions.cn

Diskon makan yang bisa didapatkan tergantung dari aktivitas fisik yang dilakukan dan dipantau lewat aplikasi yang terpasang pada smartphone masing-masing mahasiswa, seperti dilaporkan oleh laman Detik.com. Mahasiswa yang bisa berjalan 10 ribu langkah sehari akan mendapat diskon makanan 15 persen. Jika sanggup mencapai 40 ribu langkah, maka diskonnya bertambah sampai 45 persen untuk hari itu juga. Untuk mengklaim diskon, cukup menunjukkan rekaman aktivitas fisik ke petugas kantin. Menariknya, aplikasi akan menghitung aktivitas fisik apapun dan menerjemahkan jadi langkah kaki.

“Jadi ketika mereka main bola basket, smartphone akan merekam data dan menghitungnya sebagai langkah kaki,” ungkap salah seorang manajer kantin, Zhang Linqin. Menurutnya, ide program ini terinspirasi dari kegiatan mahasiswa saat musim libur. Menurutnya, saat libur banyak mahasiswa yang mengonsumsi makanan enak sampai lupa dengan keseimbangan nutrisi. Cina sendiri memang dilaporkan mengalami ancaman serius masalah obesitas bahkan hingga beberapa tahun ke depan.

Setiap aktivitas fisik yang dilakukan akan terekam dalam aplikasi smartphone dan dihitung dalam jumlah langkah kaki. Via dailysocial.id

Salah satu penelitian yang dipublikasikan di jurnal Lancet Global Health menemukan fakta bahwa tingkat aktivitas fisik manusia di seluruh dunia mengalami penurunan, seperti dimuat dalam laman CNNIndonesia.com. Diketahui bahwa lebih dari 25 persen orang di seluruh dunia, atau setara 1,4 miliar orang tidak melakukan aktivitas fisik sesuai dengan ketentuan dari WHO (Badan Kesehatan Dunia), yakni melakukan aktivitas fisik selama 150 menit dengan intensitas sedang setiap pekan.

Jumlah itu meningkat dibandingkan tahun 2010 terdapat 23,3 persen orang yang tidak melakukan aktivitas fisik di seluruh dunia. Studi ini juga mengindikasikan bahwa aktivitas fisik orang di seluruh dunia sudah menurun sejak tahun 2001. Nah, bagaimana dengan Cakap People sendiri?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hati-Hati! Olahraga Pakai Jaket Ternyata Berbahaya Lho!

Bersepeda Disebut Bisa Sebabkan Impotensi Pada Pria, Benarkah?