in ,

Parfum Termahal di Dunia ini Dijual Dengan Harga Rp18 Miliar Lebih

CakapCakapCakap People! Untuk kamu penyuka parfum, berapa harga parfum termahal yang pernah kamu beli? Orang biasanya akan rela mengeluarkan uang berapa pun demi barang yang disukainya, termasuk parfum. 

Namun, apakah kamu pernah melihat atau bahkan membeli parfum dengan harga miliaran rupiah? Ada loh sebuah parfum yang harganya mencapai US$1,295 juta atau setara dengan Rp18,35 miliar.

SHUMUKH. Parfum yang diklaim termahal di dunia, dijual dengan harga Rp18 miliar lebih. (Foto : Spirit of Dubai)

Dari laman Barrons, Selasa, 26 Maret 2019, parfum dengan harga miliran rupiah ini dikeluarkan oleh sebuah perusahaan parfum mewah, yaitu Spirit of Dubai Parfum. Merek ini berasal dari Uni Emirat Arab. Dengan harganya yang fantastis ini, parfum itu diklaim sebagai parfum termahal di dunia.

Parfum mewah ini bernama SHUMUKH atau yang dalam bahasa Arab berarti “ yang pantas mendapatkan tempat tertinggi”. Parfum unisex ini ditempatkan di dalam sebuah botol bertabur berlian 38,55 karat. Berlian ini sebanyak 3.571 butir. Wow!

Nah, kemewahan parfum ini tak berhenti pada taburan berlian pada botolnya. Ada juga kepingan emas, perak, mutiara, dan batu topas yang menghiasi botol parfum. Botol parfum ini memiliki tinggi 1,97 meter dan dipamerkan di Dubai Mall pada 30 Maret 2019.

Parfum ini Dibuat dalam Waktu Tiga Tahun

CEO Nabeel Perfumes Group of Companies, Asghar Adam Ali, mengatakan parfum ini dikerjakan bersama seniman dari Swis, Italia, dan Perancis. Pembuatan parfum ini menghabiskan waktu tiga tahun dan melakukan sebanyak 494 kali percobaan untuk formula parfum. Demikian menurut Spirit of Dubai.

Shumukh mendapatkan dua rekor Guiness World Records, termasuk berlian terbanyak yang dimasukkan ke dalam botol parfum, dan parfum semprot yang menggunakan remote controlled. Tak main-main, botol ini menggunakan remote yang berbahan emas.

Dalam botol yang berisi tiga liter parfum ini mengandung bermacam-macam wewangian, seperti sandalwood, amber, Indian Agarwood, mawar turki murni, patchouli Ylang Ylang, dan frankincense. Wewangian ini bisa bertahan di kulit hingga 12 jam.

Dubai. (Foto : Pixabay)

Dubai meningkat menjadi pusat global untuk beberapa produk konsumen termewah dan termahal di dunia. 

September lalu, Passion Jewellers Dubai meluncurkan sepasang sepatu yang dihiasi dengan batu permata berharga dan 236 berlian D tanpa cacat. Dengan banderol harga US$17 juta, itu menjadi sepasang sepatu termahal di dunia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

3 Es Serut Ini Paling Terkenal di Dunia loh, Apa Saja?

Beliebers! Justin Bieber Isyaratkan Buat Album Baru